Pabrik Semen Batu Raja Disambut Positif

Pabrik Semen Batu Raja Disambut Positif

SAROLANGUN - Warga Bukit Bulan, Kecamatan Limun mendukung kehadiran PT semen Batu Raja yang direncanakan akhir tahun 2015 sudah beroperasi. Muslim, warga setempat mengaku hadirnya pabrik semen Batu Raja di Bukit Bulan akan mampu membuka gerbang pintu yang nantinya berdampak pada arah yang baik terhadap masyarakat, seperti berpeluang besar adanya penyerapan tenaga kerja.

‘’Penyerapan tenaga yang saya maksud adalah penyerapan tenaga kerja yang disesuaikan dengan latar belakang pendidikan,’’ ujar Muslim.

            Selain kelak lokasi operasi pabrik semen,  akan ramai dan memiliki pasar yang maju, fasilitas umum lainnya akan tumbuh dan berkembang di wilayah Bukit Bulan. ‘’Yang lebih penting, Bukit Bulan bakal menjadi tempat wisata di Sarolangun. Karena dari dulu kala, Daerah Limun memiliki potensi pengembangan wisata, seperti goa yang ada di pinggiran sungai,’’ tambah mantan anggota DPRD Kabupaten Batanghari.

            Terpisah, Amrulloh, menambahkan untuk pemahaman masyarakat, dengan kehadiran PT Batu Raja, juga terlihat peluang besar yang  akan menambahkan PAD Sarolangun.

            Sementara Bupati Sarolangun, Drs H Cek Endra, mengatakan untuk memantapkan pemikiran masyarakat terkait soal kehadiran PT Batu Raja, maka dalam waktu dekat ia akan mengajak Camat Limun bersama Kepala Desa Bukit Bulan untuk mengamati bagaimana PT Semen beroperasi di Pulau Jawa. ‘’Yang jelas, Juli 2013 sudah dilakukan peletakan batu pertama pekerjaan pembangunan pabrik semen Batu Raja,’’

            Secara pengkajian, katanya, sudah dilakukan tim dari pihak perusahaan. Hasilnya, di Bukit Bulan menghasilkan produksi semen yang berkualitas. ‘’Artinya secara mutu tidak akan kalah dengan produksi semen yang sudah berproduksi berskala nasional,’’ tandasnya.

(zha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: