>

Relisasi Fisik SKPD Jadi Catan

Relisasi Fisik SKPD Jadi Catan

MUARASABAK - Bupati Tanjab Timur, Zumi Zola Zulkifli menegaskan, realisasi pengerjaan proyek fisik yang dikerjakan seluruh SKPD di Tanjab Timur, akan menjadi catatan dirinya, khususnya sejauh mana SKPD itu berhasil dalam pengerjaan seluruh kegiatan. ‘’Saya selalu monitor dan berkoordinasi dengan Pak Wakil (Wabup Tanjab Timur Ambo Tang, red), sudah sejauh mana pengerjaan proyek fisik,’’ ujarnya.

            Dikatakannya, bila memang dalam pengerjaan proyek fisik, segera beritahu dirinya, apa masalah yang terjadi sehingga terdapat kendala pengerjaan. ‘’Walaupun ada kendala tetap harus bisa diselesaikan,’’ katanya.

            Dia menginginkan seluruh SKPD di Tanjab Timur membuat suatu gebrakan dalam pengerjaan proyek fisik di setiap dinas. Karena sedikit banyaknya pengerjaan realisasi fisik menjadi tolak ukur keberhasilan suatu SKPD. ‘’Karena dari situlah kinerja setiap SKPD bisa dinilai,’’ jelasnya.

            Selain itu, tambahnya, masih banyaknya pengerjaan realisasi fisik yang baru mencapai 80 persen, sesuai ketentuan dan peraturan yang berlaku. Kegiatan pekerjaan harus dibayarkan sesuai dengan persentase pekerjaan yang telah dilakukan.

            ‘’Kita jangan menyalahi aturan. Saya berpesan betul jangan sekali-kali menyalahi aturan. Itu pegangan betul dan saya sampaikan kepada SKPD jangan salahi aturan,’’ tandas Zola.

(yos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: