Priyo: Anas, Kamu Tidak Sendirian

Priyo: Anas, Kamu Tidak Sendirian

JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar, Priyo Budi Santoso menilai Anas Urbaningrum sangat tegar menghadapi masalah hukum yang menimpa dirinya. Prio menyimpulkan hal itu setelah mengunjungi mantan Ketua Umum Partai Demokrat itu di kediamannya, kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (24/2).

 

\"Saya lihat Mas Anas kemarin, begitu tegar, banyak menebar senyum. Dia teruji dari segi kepemimpinan dan tidak terpengaruh dengan apa yang terjadi,\" kata Priyo Budi Santoso, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (25/2).

 

Karena belum mengetahui rumah Anas, Priyo menerangkan, ia diantar oleh Saan Mustopa. Pada saat bertemu mantan ketua umum Partai Demokrat itu, ia hanya berbicara saja dan menunjukkan empati dengan kasus yang dihadapi Anas.

 

\"Saya tidak janjian, ketika ngobrol berdua dengan dia, saya memberitahu Anas dia tidak sendirian, sahabat seperti saya masih dekat,\" ujar Priyo.

 

Dikatakannya, kunjungan kepada Anas sebatas hubungan personal karena sudah bersahabat sejak lama, sejak kuliah hingga kini sama-sama berada di KAHMI.

 

“Di luar masalah hukum, ada teman yang kena musibah kita jangan putus silaturahmi. Kebetulan saya dan Anas aktivis satu generasi. Sudah pada tempatnya sebagai teman dekat menyambangi, karena Mas Anas sedang dapat ujian yang cukup serius makanya sebagai sahabat saya putuskan bertemu,\" ungkap Priyo.

 

Selain itu Priyo juga mengajak semua pihak menghormati proses hukum yang dilakukan KPK yang sangat kita harapkan bekerja secara profesional.

(fas/gil/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: