Lahan Tebing Harus Dibebaskan

Lahan Tebing Harus Dibebaskan

Penanganan Jalan Bangko-Kerinci

JAMBI – Lahan tebing di sepanjang kawasan Jalan Bangko menuju Kerinci harus dibebaskan. Hal itu untuk melancarkan upaya perbaikan jalan Bangko menuju Kerinci tersebut.

Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Fisik Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Jambi, Doni Iskandar menyampaikan hal tersebut. “Kita sudah rencanakan akan dibangun, namun ketika akan dilaksanakan masyarakat protes, karena kawasan itu milik masyarakat,” ujarnya.

Oleh karenanya, pembangunan jalan dengan panjang 56 Km tersebut, diharapkan peran serta Pemkab untuk pembebasan lahan milik masyarakat. Pembangunan jalan ini, jelasnya, akan membelah tebing-tebing. Dengan dibangunnya jalan itu, akan memperpendek jalur tempuh Jambi-Kerinci.

Lalu berapa dana yang dibutuhkan untuk pembangunan jalan ini? Menurut Doni, hal itu belum dihitung. Namun jika mengambil gambaran dari perbaikan jalan Jangkat, maka per Km jalan dibutuhkan Rp 1,25 miliar. Dengan asumsi itu dibutuhkan dana Rp 70 miliar untuk pembangunan ruas jalan ini.

Menurut Doni, secara keuangan, Pemprov Jambi mampu menangani jalan tersebut. Namun sistemnya harus menggunakan multiyears atau tahun jamak. “Tapi konsekwensinya, ada bagian jalan lain yang kita tunda pekerjaannya jika kita bangun jalan ini,” sebutnya.

Akan tetapi, dia meyakini kemampuan APBD Provinsi Jambi untuk penanganannya. Jika jalan ini terbangun, sebut Doni, banyak keuntungan yang akan didapatkan. Salah satunya, yakni bisa menarik produk pertanian dan sumber penghasilan bumi Kerinci untuk memenuhi kebutuhan di Jambi. “Selama ini hasil bumi Kerinci lebih banyak dipasarkan di luar Jambi,” ujarnya.

(wsn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: