Rampok Bersenpi Bawa Kabur Mobil

Rampok Bersenpi Bawa Kabur Mobil

Waspadai Copet Selama Ramadan

MUARA BUNGO – Meski bulan Ramadan, aksi kejahatan tak pernah surut. Rabu (17/7), perampokan dengan menggunakan senjata api (Senpi) maupun senjata tajam (sajam) kembali terjadi.

Kali ini aksi mereka dilakukan di Kabupaten Bungo. Pelaku berhasil membawa kabur mobil Pick up L 300  nomor polisi BA 86 93 MN. Kejadian tersebut terjadi tadi malam, Rabu (17/7)  sekitar 21.30 wib di Jalan Lintas Sumatera Arah Padang tepatnya di Dusun Sungai Mancur Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas.
Mobil tersebut dikendarai oleh Roni dan Iwen warga asal Sumatra Barat. Keduanya  mengalami luka-luka serius akibat dipukul oleh kawanan rampok. 
Informasi yang dirangkum di TKP tadi malam. Menurut keterangan warga yang ada disekitar TKP, mobil tersebut dari Rimbo Bujang menuju arah Padang membawa barang sembako. Setibanya di TKP, mereka langsung dicegat kawanan rampok. Keempat orang tersebut menggunakan motor RX King dan Revo.
Setibanya di TKP, pelaku langsung memukul kaca mobil korban hingga pecah. Pelaku langsung menodong korban dengan senjata api laras panjang. “Informasinya, korban dipukul. Sedangkan mobilnya langsung dibawa kabur kearah Padang dan
meninggalkan korban di jalan,” kata salah seorang warga di lokasi. Kemudian, korban langsung dirawat di UGD Puskesmas Lubuk Landai yang berada di Jalan Lintas Sumatera.
Kapolsek Tanah Sepengal Lintas,IPTU Herdis saat dikonfirmasikan membenarkan terjadinya perampokan menggunakan senpi tersebut. “Setelah kejadian, kita langsung melakukan pengejaran,” Ujar Kapolsek Tanah Sepenggal Lintas Iptu Herdis. “Kita masih melakukan penyelidikan dan meminta keterangan terhadap korban,” tegasnya.

Waspada Curas dan Copet Di Bulan Ramadhan

Sementara itu, Kasubag  Humas Polresta Jambi, AKP Ahmad Isnaini Kamis (18/7) kemarin mengatakan, tindak pidana curas dan copet sering terjadi di pusat keramaian. Untuk itu, pihaknya menghimbau masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam mengamankan barang berharga ataupun barang lainnya.

“Agar berhati-hati kepada tindak pidana yang sewaktu-waktu dapat terjadi. Bagi yang memiliki kendaraan, juga harus menambah pengamanan kendaraannya dengan kunci tambahan dan parkirlah ditempat yang aman,” ungkap Isnaini, .

Lanjut Kasubag Humas, kini pihaknya jua telah membentuk Unit Patroli Amam Ramadhan yang terdiri dari lima tim. Menurut Isnaini, setiap tim, lebih kurang terdiri  dari 15 personel.  Tim inilah yang secara bergantian melakukan pengamanan dan antisipasi terjadinya tindak kejahatan.

“Setiap hari dalam bulan puasa kami akan mengamankan daerah-daerah rawan untuk kenyaman masyarakat Kota Jambi,” tutur Isnaini.

Isnaeni juga menghimbau kepada masyarakat demi keamanan masyarakat bila ingin melakukan transaksi keuangan dalam jumlah besar, silahkan meminta bantuan kepada pihak kepolisian.

“Bisa menghubungi pihak kepolisian terdekat  demi keamanan ,” himbau Isnaini.

(fth/Cr12)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: