Mesin Panas, Mobil Terbakar
JAMBI – Sebuah mobil Kijang LGX warna hitam dengan nopol BH 1852 LM milik Rizki Armaidi (37) anggota Sapol PP Muaro Jambi hangus terbakar di Jl. Mayjen Sutoyo Telanaipura sekitar pukul 12.30 WIB, Kamis (29/8) kemarin.
Dari keterangan korban Rizki, kejadiannya bermula ketika ia dari PMI untuk mengambil darah karena keluarganya ada yang sakit. Dan mobil sempat di parkirkan dalam beberapa jam dalam kondisi mesin hidup.
Setelah itu, Rizki dan 2 orang lainnya yang berada di dalam mobil tersebut pergi untuk membeli makan, lalu masuk kembali ke dalam mobil, tiba-tiba dari sisi kanan ban mobil terdengar bunyi ledakan. Kemudian keluar asap dan tak lama kemudian timbul api. Karena panik Rizki dan 2 orang penumpang di dalam mobil langsung keluar.
Ia dan satu orang saudara laki – lakinya sempat mematikan api dengan menyiramkan air dari ember. Namun hal itu sia – sia, api malah makin membesar.
Petugas Damkar yang mendengar informasi ini langsung menuju ke TKP untuk mengkondisikan kebakaran mobil tersebut, namun mobil tidak bisa ditolong.
“Dalam kebakaran tersebut kami dari Damkar menurunkan 11 personil dan 2 mobil pemadan ke TKP. Kerugian ditaksir mencapai 120 juta rupiah,” ujar Danki Mako Eryadi.
(mg1)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: