>

Baru Diapal, Jalan Mulai Berlubang

Baru Diapal, Jalan Mulai Berlubang

MUARA BUNGO-Proyek pengaspalan dan rehab jalan serta jembatan yang berlokasi di jalan H. Karim, Kecamatan Rimbo Tengah, Kabupaten Bungo mengecewakan. Padahal, pekerjaan ini baru beberapa bulan terselesaikan.

Diketahui, jalan tersebut mulai diaspal April 2013 lalu. Meskipun terhitung masih baru, proyek pengaspalan tersebut  mulai menjadi perhatian masyarakt setempat. Pasalnya, beberapa titik badan jalan sudah terlihat berlobang.

Menurut warga setempat, jalan tersebut rusak akibat pipa PDAM yang berada dibawahnya pecah karena ditanam terlalu rendah. Sehingga kikisan air membuat badan jalan menjadi rusak dan berlobang.

Yanto, warga setempat, meminta agar pihak terkait, baik dinas PU maupun PDAM bungo agar tidak melakukan pembiaran, agar kerusakan badan jalan tidak semakin parah. “Jalan ini belum sampai tiga bulan, tapi sudah mulai rusak karena pengerjaan yang tidak maksimal,”jelas Yanto seraya menujukan badan jalan yang mulai terkikis.

Sementara itu, terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Bungo saat dikonfirmasi melalui Yendra, kepala bidang Bina Marga Minggu kemarin (01/9) mengatakan, menurut plang proyek tertulis bahwa pengerjaan jalan Kabupaten Paket II ini, belum selesai. Menurutnya, bagian jalan yang kini mulai rusak tersebut akan segera dilakukan perbaikan.

Dia mengaku, keruskan jalan juga karena pemasangan pipa PDAM yang tidak terlalu dalam. Sehingga, pada saat kendaaraan melintas pipa menjadi pecah dan aspal terkikis dari bawah.  “Itu kerena pipa yang melintasi badan jalan pecah. Mungkin karena tidak ditanam dalam, sehingga pecah ketika dilindas kendaraan,” aku Yendra.

Ditanya kapan waktu pasti perbaikan dilakukan, dia tak bisa memastikannya.

(aim/jenn)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: