Pengemis dan Pengamen Menjamur
SAROLANGUN – Pengemis, pengamen dan anak jalanan kini marak di Sarolangun. Hengki (16) seorang pengamen dan juga anak jalanan mengaku mereka hidup di jalan karena jalur hidup dank arena ketiadaan tempat tinggal yang pasti. ‘’Kami hidup seperti ini sebenarnya bukan kemauan, tetapi ini lah kehidupan,’’ ujarnya.
Dikatakannya, sampai hari ini mereka belum pernahd I razai Satpol PP.
‘’Kalau di razia, kami siap direhabilitasi, asal kan dengan baik,’’ akunya.
Rahman, warga Sarolangun mengatakan selama ini pengamen dan pengemis banyak berkeliaran dan kadang juga membuat jengkel, karena mereka kerap memaksa. ‘’Karenanya, kami butuh ketegasan pemerintah untuk menertibkan pengamen, pengemis dan anak jalanan ini, agar tidak ada lagi di Sarolangun,’’ imbuhnya.
(bnr)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: