Martin Tewas Tertusuk
JAMBI - Martin (28) warga Jl Surya Dharma RT 30 kelurahan Kenali Asam Bawah tewas dengan luka tusuk di perut kirinya kemarin (3/9) sekitar pukul 18.00 wib di Kenali Asam oleh Darmono alias Mono.
Kapolsek Kota Baru Kompol Gadug Kurniawan saat dikonfirmasi kemarin (3/9) membenarkan adanya penusukan tersebut. \"Ya, korban mengalami luka tusuk pada perut kiri dalam keadaan usus sudah keluar terpisah dari tubuh,\" kata Gadug.
Menurut Gadug, korban sempat di bawa ke Rumah Sakit Abdul Manap untuk diberikan pertolongan. \"Di bawa ke Rumah Sakit Abdul Manaf pukul 16.55 wib dioperasi pukul 18.15 wib selesai operasi pukul 19.00 wib,\" kata Gadug.
Walaupun sudah diberikan pertolongan korban tidak bisa diselamatkan. \"Korban tidak tertolong,\" kata Gadug
Belum diketahui apa motif penusukan tersebut. \"Motif nya belum diketahui, masih dalam penyalidikan,\" kata Gadug.
Ditambahkan Gadug, pihaknya saat ini masih melakukan pengejaran terhadap pelaku penusukan tersebut. \"Kita sedang mencari dan mengejar pelaku,\" pungkas Gadug.
(feb)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: