>

De Rossi Termahal di Serie A

De Rossi Termahal di Serie A

ROMA-AS Roma membayar mahal keputusannya mempertahankan gelandang Daniele De Rossi dari kejaran tim-tim besar Eropa di bursa musim panas lalu. Pemain berusia 31 tahun tersebut resmi menyandang status pemain dengan bayaran termahal musim ini di Serie A.

                Berdasarkan laporan media olahraga berpengaruh Italia La Gazzetta Dello Sport kemarin (10/9) De Rossi mendapatkan upah EUR 6,5 juta (Rp 98,9 miliar) pertahun. De Rossi akan membela Giallorossi hingga 2017 mendatang.

                Untuk konteks dunia, gaji De Rossi memang tergolong sangat kecil. Jauh misalnya jika dibandingkan dengan bayaran pemain termahal dunia Gareth Bale.

                Di Real Madrid, Bale mendapatkan gaji EUR 11 juta (Rp 167,3 miliar) pertahun setelah potong pajak. Angka itu mendudukan Bale di tempat kesembilan pemain dengan gaji termahal di seantero Eropa. 

                Walau begitu, di Italia, gaji De Rossi memang jauh di atas pemain-pemain bintang lainnya. Gonzalo Higuain, striker baru Napoli yang menempati posisi kedua berselisih EUR 1 juta (Rp 15,2 miliar) lebih sedikit jika dibandingkan De Rossi.

                 Francesco Totti, pemain dengan gaji termahal kedua di AS Roma mendapatkan upah sebesar EUR 2 juta (Rp 30,4 miliar) lebih sedikit dibandingkan De Rossi.         

                \"Serie A memang sudah mengalami kesulitan keuangan serius. Ini terlihat dari kecilnya gaji mayoritas pemain liga ini,\" tulis La Gazzetta dello Sport.

                Memang hanya 12 pemain di seluruh Italia yang menerima bayaran minimal EUR 4 juta (Rp 60,8 miliar). Fenomena ini sebetulnya agak miris untuk liga yang sangat berjaya pada era 1990-an hingga awal 2000-an tersebut. Bayangkan saja, di skuad Chelsea, terdapat 13 pemain yang mendapatkan upah minimal EUR 4 juta setiap tahunnya.  

                \"Tidak ada pemain dari Italia yang mendekati bayaran sepuluh pemain termahal di Eropa. Upah De Rossi jauh di bawah pemain-pemain dari liga lain,\" tulis media yang memiliki tingkat keterbacaan mencapai tiga juta orang perhari itu.

                Striker Paris Saint-Germain Zlatan Ibrahimovic dan penyerang AS Monaco Radamel Falcao masing-masing mengantongi bayaran bersih sebesar EUR 14 juta (Rp 213,03 miliar) pertahun setelah potong pajak.

                Itu membuat Ibra dan Falcao menjadi pemain dengan bayaran paling mahal di Eropa. Sementara itu, superstar Barcelona Lionel Messi mendapatkan take-home pay mencapai EUR 13 juta (Rp 197,8 miliar) setiap tahunnya.

                Bayaran-bayaran wah tersebut memang luar biasa jomplang dengan pemain-pemain kunci tim-tim Serie A. Miroslav Klose misalnya cuma mendapatkan EUR 2,1 juta (Rp 31,9 miliar) pertahun dari Lazio. Sedangkan dua bintang utama Juventus Andrea Pirlo dan Arturo Vidal cuma mengantongi masing-masing EUR 3,5 juta (Rp 53,2 miliar).

                Untuk kategori bayaran terendah, bintang muda Juventus Paul Pogba masuk dalam daftar. Pemain Prancis berusia 20 tahun tersebut cuma mendapatkan EUR 1 juta (Rp 15,2 miliar) pertahun. Pemain tim nasional Italia Antonio Candreva malah lebih menyedihkan. Di Lazio, Candreva hanya memeroleh gaji EUR 900 ribu (Rp 13,6 miliar).

(nur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: