Di Kandang, Saatnya Rossi Podium
MISANO-Tiga balapan MotoGP terakhir berakhir dengan hasil yang sama bagi Valentino Rossi. Dia hanya berada di posisi keempat atau gagal naik podium. Imbasnya, dia terpaku di posisi keempat klasemen sementara.
Harapan untuk kembali ke podium lagi meningkat saat MotoGP San Marino di Misano. Balapan di sirkuit tersebut tak ubahnya balapan kandang baginya. Sebab, kota kelahirannya di Tavullia berjarak kurang dari 70 km dari Misano.
Memori bagus mengiringi perjalanan Rossi di Misano. Setelah gagal finis pada musim 2007, Rossi meraih podium lima kali dari enam lomba berikutnya. Bahkan pada 2008 dan 2009 dia meraih kemenangan bersama Yamaha.
\"Misano merupakan balapan kandang saya. Akhir pekan ini sangat penting. Kami datang dengan sangat kaut dan berusaha melakukan hal terbaik,\" kata Rossi kepada Crash.
Saat bersama Yamaha, bisa disebut sebagai sebuah kewajaran jika Rossi mendapatkan hasil bagus. Tapi, yang terjadi tahun lalu termasuk istimewa. Dia mendapatkan posisi kedua bersama Ducati yang dalam dua musim terakhir membuatnya mengalami karir yang buruk. Itu adalah salah satu catatan terhebat Rossi bersama Ducati.
\"Tahun lalu saya juga menjalani balapan yang baik bersama Ducati. Saya bahkan selalu meraih podium di sana bersama Yamaha. Semoga kami bisa tampil kuat dan kami akan bekerja sebaik mungkin,\" ujar Rossi.
Tahun lalu dia cuma kalah dari Jorge Lorenzo. Itu berarti, tahun ini Yamaha punya dua pembalap yang finis 1-2 di Misano musim 2012. Karena itu, Team Director Yamaha Massimo Meregalli berharap timnya meraih posisi 1-2 lagi seperti terakhir kali didapatkan di MotoGP Qatar, April lalu.
\"Harapan besar kami bisa melihat dua pembalap kami berada di podium. Secara konstan, motor mengalami peningkatan dan kami merasa sangat positif karena hal itu,\" kata Meregalli.
Rossi menambahkan, evaluasi dari balapan terakhir yang berlangsung di Silverstone, Inggris, jadi hal yang penting baginya. Menurutmya, Yamaha YZR-M1 memiliki kecepatan yang stabil. Hanya saja, untuk beberapa momen, kalah dari Honda yang mengandalkan Marc marquez dan Dani Pedrosa.
\"Kami harus bekerja lebih keras lagi. Kami tak ingin menyerah. Kami memiliki kecepatan yang stabil. Namun, kami harus lebih kencang lagi. Kami harus meningkatkan kecepatan lagi,\" terang Rossi
Di balapan Silvertone lalu, Rossi memang kewalahan. Sempat memulai balapan dengan baik, pembalap berjuluk The Doctor tersebut langsung kesulitan. Di lap terakhir, dia harus bersaing ketat dengan Alvaro Bautista (Honda Gresini).
\"Bagi saya, hasil di Silverstone lebih bagus ketimbang di Brno (MotoGP Ceko, 25 Agustus). Sebab, lintasannya sangat sulit. Setiap kali bertanding di sana, saya selalu mendapatkan hasil buruk. Kini, kami memiliki waktu istirahat. Saya harus meraih peningkatan,\" janji Rossi.
(ady/ang)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: