>

Akhiri Penantian 224 Hari

Akhiri Penantian 224 Hari

 KEGEMBIRAAN masih menaungi Barca meski gagal meneruskan start sempurna kemarin. Itu seiring kembalinya kapten tim Carles Puyol dari cedera lutut yang membekapnya selama tujuh bulan terakhir atau dalam 224 hari.

 Puyol tercatat tak lagi membela Barca sejak kemenangan 4-0 atas AC Milan leg kedua 16 besar Liga Champions musim lalu (12/3). Yang menarik, laga ke depan Barca adalah kontra Milan di ajang yang sama (22/10) meski Puyol sepertinya tak akan diturunkan.

 Dalam laga kemarin, Puyol bermain penuh (2x45 menit). Entrenador Barca Tata Martino pun melakukan rotasi karena memilih defender muda Marc Bartra sebagai tandem Puyol. Di sisi lain, duet defender reguler sejak awal musim disimpan. Gerard Pique tak dibawa ke Pamplona dan Javier Mascherano hanya duduk manis di bench.

 \"Capi (sapaan akrab Puyol), selamat datang ! Semoga kita bisa terus bersama sampai akhir musim\". Sambut Cesc Fabregas di akun Twitter.

 \"Melihat dirinya, saya seperti melihat seorang pemain muda yang bersemangat menjalani laga pertamanya,\" sahut Martino mengomentari performa Puyol sebagaimana dikutip dari Marca.

 Di sisi lain, Puyol menyayangkan comeback-nya gagal berbuah hasil positif bagi Barca. \"Saya puas melihat saya kembali berada di lapangan, tapi saya tidak puas dengan hasil akhir. Kami tahu laga ini bakal berjalan sulit dan penyelesaian akhir kami tidak begitu bagus,\" kata Puyol di situs resmi klub.

 \"Sekarang, kami harus memulihkan kondisi dan fokus menghadapi Milan,\" imbuh pemain 35 tahun itu.

(dns/bas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: