>

Truck Parkir di Badan Jalan, Tilang di Tempat

Truck Parkir di Badan Jalan, Tilang di Tempat

MUARABULIAN – Banyaknya truck yang parkir di sepanjang jalan lintas di Batanghari baik siang hari maupun malam hari, merupakan penyebab terjadinya kecelekaan lalulintas selama ini. ‘’Bagi truck yang parkir di pinggir jalan, akan ditilang di tempat,’’ tegas Kasatlantas Polres Batanghari, AKP Gunawan, kemarin.

Kasat mengatakan kejadian lakalantas yang terjadi di Batanghari selama ini merupakan kelalain dari sopir truck yang sering parkir sembarangan tempat. ‘’Contoh, kejadian lakalantas tadi pagi (kemarin, red) yang menewaskan satu pengendara motor yang menabrak bagian belakang mobil truck yang sedang parkir di badan jalan. Kejadian ini, sebenarnya merupakan kelalaian beberapa sopir truck, karena sering berhenti sembarangan di pinggir badan jalan, baik itu di pagi hari maupun malam harinya,” ujarnya.

Sementara Ketua DPRD Batanghari, Supriyadi, pernah mengatakan ia menilai sopir truk Batubara juga tidak beretika dalam menegemudi. Pasalnya sejumlah sopir truk batubara yang selama ini dianggap selalu meresahkan warga terutama yang berada di pinggir jalan, dan sejumlah sopir truk batubara itu melintas tidak sesuai dengan aturan lalulintas yang berlaku. ‘’Kami minta para sopir truk batubara dalam melintas, jangan seenaknya saja. Karena ini bisa menyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas,” tegas Supriyadi.

(adi)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: