Dua Medali Emas Dari Wushu
\"Saya kalau ditanya target apa, yang penting main baik. Kalau soal medali hari ini (kemarin, red.) Puji Tuhan saya bisa dapat,\" ucap Thalia.
Di sisi lain, ketua umum PB Wushu Indonesia (WI) Supandi Kusuma berharap pemerintah merealisasikan janji soal bonus peraih medali di SEA Games ini. apalagi saat pelepasan di Jakarta 3 Desembe lalu, bonus bagi atlet disebutkan minimal sama dengan SEA Games 2011.
\"Kalau dari PB WI, pasti akan kasih bonus sendiri kepada mereka. Mereka ini kan duta-duta terbaik kita. Soal besarnya kita bicarakan secara internal dulu,\" papar Supandi.
Pundi-pundi medali Indonesia masih bisa bertambah dari wushu hari ini (9/12). Ada empat nomor taolu yang dilombakan. Yakni nandao dan daoshu putra. Serta nandao dan qiangshu putri. Di sektor sanshou (tarung) Indonesia memasukkan satu nama di babak final hari ini. yakni Dasmantua Simbolon di kelas 48 putra.
(dra/ren)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: