Peringati Hari Ibu, DWP Unja Gelar Seminar

Peringati Hari Ibu, DWP Unja Gelar Seminar

JAMBI-Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-85 dan menyambut tahun baru 2014, maka Dharma Wanita Persatuan Univesitas Jambi (DWP Unja) menggelar seminar sehari. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Rektorat Unja Lantai III pada Kamis (09/01) kemarin dan dibuka Rektor Universitas Jambi, Prof. Dr. H Aulia Tasman.

Dalam sambutannya Aulia Tasman mengatakan peringatan Hari Ibu DWP Unja sudah menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan DWP Unja. Oleh karena itu, Aulia sangat mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut dan dirinya berharap kedepan kegiatan ini dapat terus ditingkatkan.

Kegiatan ini diakui Rektor merupakan salah satu kegiatan yang sangat penting untuk dilaksanakan. Pihaknya sangat bergembira atas terselenggaranya kegiatan ini. “Dan saya berharap banyak hikmah yang dapat dipetik dari acara seminar sehari ini,” ujar Aulia dalam sambutannya, kemarin.

Sementara itu Ketua DWP Unja, Hj Mutia Kusumawati, SPd dalam sambutannya menyampaikan penghargan dan ucapan terima kasih  kepada Rektor Unja dan panitia yang telah bekerja keras, sehingga acara ini dapat dilaksanakan dengan baik.

Menurut Mutia,  acara hari ini merupakan acara peringatan Hari Ibu dengan tema yang diangkat pada peringatan Hari Ibu ini terkait dengan kegiatan dibidang pendidikan, kesehatan dan ekonomi yang akan disampaikan narasumber yang ahli dibidangnya.

Dirinya juga menyampaikan bahwa peringatan Hari Ibu sendiri ditetapkan Presiden Soekarno melalui Dekrit Presiden No. 316 tahun 1953 dengan tujuan ditetapkannya Hari Ibu itu, agar para ibu tetap semangat berjuang dalam merebut Kemerdekaan RI sesuai dengan tugasnya masing-masing.

Disampaikannya bahwa kegiatan yang dilakukan semala ini dalam memperingati Hari Ibu hanya sebatas penghargaan sehari, sebatas ungkapan rasa sayang dan jangan sampai terhanyut kegiatan tersebut. “Karena tanggungjawab kita sebagai ibu harus kita jalankan. Kita tidak boleh lamah dan cengeng, karena ibu adalah mentor atau pelindung bagi anak dan keluarganya,” ungkapnya.

Namun demikian dirinya berharap dengan kegiatan ini peserta bisa mengambil hikmah dari seminar sehari ini. “Harapan saya kita dapat meningkatkan wawasan dalam berbagai aspek, menjalankan tugsa kita sebagai ibu, karena tugas ibu tidak pernah selesai baik sebagai ibu maupun sebagai isteri, selamat berjuang.  Selamat menjalankan tugas, hingga tercapai keluarga yang bahagia sejahtera atas ridha Allah SWT,” pungkasnya.

(lia/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: