>

Percaya Gerindra Karena Ingin Perubahan

Percaya Gerindra Karena Ingin Perubahan

JAMBI - Pemilu 9 April 2014 nanti merupakan momentum untuk melakukan perubahan. Karena melalui Pemilu desain dasar pembangunan bangsa dapat dilakukan. Pemilu akan melahirkan pemerintahan yang mendapat legitimasi dari rakyat untuk duduk di lembaga perwakilan.

Hal ini disampaikan Calon Anggota DPR RI nomor urut satu Dapil Provinsi Jambi Ir H A R Sutan Adil Hendra MM disela-sela acara sosialisasi di Kabupaten Merangin beberapa waktu lalu.

“Perubahan membutuhkan dukungan masyarakat secara luas. Karena dalam demokrasi perwakilan yang kita anut, Pemilu merupakan saran untuk mendisain ulang kebijakan pembangunan, yang lebih adil dan merata,” ujarnya.

Selama satu dasa warsa ini bangsa kita gagal menuju keadilan pembangunan yang diharapkan. Hal ini bisa dilihat dari ketimpangan anggaran pembangunan antar pusat dan daerah. Pembangunan bertumpu pada perkotaan dengan pertimbangan jumlah penduduknya. Sementara jumlah pedesaan yang kaya potensi nyaris tidak tersentuh anggaran.

Akibatnya ketimpangan sosial semakin menjadi-jadi. Sebagai contoh lahan pertanian yang ada di pedesaan terbengkalai karena terbatasnya irigasi. Muaranya kita tidak mampu memproduksi bahan pangan secara mandiri. Selain itu praktek korupsi juga makin meningkat dikalangan penyelenggara Negara. “Sehingga rakyat membutuhkan perubahan,” katanya.

Harapan masyarakat akan perubahan menurut Ketua DPD Partai Gerindra Jambi ini, lahir dari kekecewaan terhadap fungsi kepemimpinan yang ada. Yang seolah lamban dalam menata kehidupan masyarakat. Ketika harga pangan meningkat, mereka hanya bisa mengimpor pangan luar yang justru menyengsarakan petani local.

Rakyat menjadi putus asa ketika biaya kesehatan dan pendidikan makin tak terjangkau. Sehingga kekecewaan inilah yang mengilhami Prabowo Subianto untuk melakukan perubahan kehidupan masyarakat. Konsepsi perubahan Gerindra diawali dengan revolusi tani Indonesia.

“Agar bisa berdaulat dibidang pangan, selanjutnya diikuti penegakan hukum yang adil serta memerangi korupsi tanpa pandang bulu. Termasuk melakukan efisiensi keuangan Negara disemua bidang dan mengkedepankan kepentingan sosial masyarakat. Melalui program ini maka tak heran jelang Pemilu ini rakyat makin percaya Gerindra bisa melakukan perubahan,” pungkasnya.

(cas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: