>

Disiplin Jaga Kebersihan

Disiplin Jaga Kebersihan

KEDISIPLINAN harus diterapkan dalam segala hal. Selain bisa membentuk karakter yang terbiasa berdisiplin dalam melakukan segala hal, disiplin tentu membawa nilai positif.

Termasuk berdisiplin dalam menjaga kebersihan. Itulah yang diterapkan di SMPN 19 Kota Jambi. Sekolah yang berlokasi di Buluran tersebut terlihat demikian bersih dan asri.

Menurut Kepala SMPN 19 Kota Jambi, Drs. Arzal, MPd.I bahwa  kedisplinan menjaga kebersihan tersebut memang harus dimulai sejak dini dan dicontohkan oleh guru.

“Sebelum meminta siswa untuk menjaga kebersihan, kita sebagai orangtua atau guru tentu harus memberikan teladan. Dimulai dari hal-hal kecil seperti membuang sampah seperti puntung rokok pada tempatnya,” ujar Arzal kemarin.

Lingkungan yang bersih dan sehat tentu akan mendukung jalannya proses belajar mengajar menjadi kian kondusif. Kedisplinan tersebut juga diharapkan akan menjadi kebiasaan hidup bersih dan sehat yang terbawa saat siswa pulang ke rumah dan berada dilingkungan masyarakat.

“Mereka bisa menjadi pelopor hidup bersih dan sehat dengan tidak membuang sampah sembarangan dan peduli dengan kesehatan. Membuang sampah sembarangan selain bisa menyebabkan timbulnya penyakit, juga bisa menyebabkan bencana banjir,” sambungnya.

Tentunya, langkah mendisiplinkan menjaga kebersihan lingkungan sekolah tersebut juga harus diikuti dengan sarana dan prasarana yang memadai.

Tempat sampah disediakan disemua sudut strategis seperti depan kelas, ruang guru dan taman serta area parkir. Banyaknya penempatan tempat sampah ini tentu akan memudahkan siswa dalam membuang sampah.

“Sehingga tidak ada alasan membuang sampah sembarangan lagi. Saya juga selalu menghimbau agar mereka menahan untuk membuang sampah hingga bertemu dengan tempat sampah. Dimanapun dan kapanpun berada,” pungkasnya.

(lia)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: