>

BP4K Merangin Kekurangan Tenaga Penyuluh

 BP4K Merangin Kekurangan Tenaga Penyuluh

MERANGIN - Tenaga penyuluh di Badan Penyuluh Pertanian Perikanan dan Kehutan (BP4K) Merangin khusus penyuluh pedesaan masih kurang. Akibatnya, kinerja penyuluh terkesan lamban.

‘’Saat ini hanya ada 126 tenaga penyuluh di BP4K Merangin dengan wilayah kerja sebanyak 215 desa. Ini tentunya tidak bisa dikoordinir dengan baik. Untuk mengatasi hal itu, saya terpaksa memberikan tugas kepada tenaga honorer yang diterima BP4K,’’ ujar Kepala BP4KMerangin, Safri.

Safri menjelaskan, seharusnya tenaga penyuluh harus profesional dalam memberikan materi kepada kelompok tani. Dan juga para honorer masih terkendala sarana dan prasaran untuk bekerja. ‘’Sedangkan tenaga honorer ada yang tamat SMA, sehingga kinerja yang dilakukannya tidak maksimal,\" akunya.

Diinformasikannya, jumlah keseluruhan tenaga penyuluh saat ini berjumlah 270 orang. PNS berjumlah 126 orang, dan kontrak pusat tenaga lepas 52 orang. ‘’Sedangkan tenaga honorer berjumlah 92 orang,’’ tandasnya.

(bjg)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: