>

SLM Gelombang kedua Unja dibuka

SLM Gelombang kedua Unja dibuka

JAMBI-Universitas Jambi (Unja) kembali membuka  jalur Seleksi Lokal Mandiri (SLM) untuk gelombang kedua.  Gelombang pertama sendiri sudah digelar pada 26 Agustus lalu.

Kepala BAAKPSI Universitas Jambi, Ibrahim, mengungkapkan, sama seperti gelombang pertama, gelombang kedua juga akan menerima lulusan SLTA, D2, dan D3.

‘’Pendaftaran jalur SLM ini dibuka dari 03 September sampai 13 September mendatang,’’ ujar Kepala BAAKPSI Universitas Jambi, Ibrahim.

Ujian tulis jalur SLM ini, katanya,  rencananya akan dilaksanakan pada 17 September mendatang di Balairung Universitas Jambi. menurutnya, ujian tulis ini akan dimulai pukul 08.00 dan berakhir pukul 12.00 siang.

“Kalau untuk ujian tulis rencananya akan kami laksanakan 17 September mendatang,” papar Ibrahim.

“Nanti ujiannya akan dilaksanakan di Balairung, mulai pukul 08.00 pagi sampai 12.00 siang,” tambahnya.

Sementara itu, Ibrahim juga menjelaskan, SLM gelombang kedua ini sengaja dibuka untuk memenuhi kuota yang masih kurang pasca diadakannya Seleksi Lokal Mandiri gelombang pertama. Sedangkan mengenai jumlah peserta yang telah mendaftar hingga Kamis (04/09) kemarin, Ibrahim menyebutkan bahwa pihaknya belum menerima laporan tersebut.

“SLM kedua ini sengaja kami buka untuk memenuhi kuota yang masih kurang setelah penerimaan mahasiswa jalur SLM yang pertama,” ujar Ibrahim. “Sedangkan jumlah peserta SLM gelombang kedua yang sudah mendaftar hingga hari ini saya belum tahu persis karena saya belum dapat laporannya,” timpalnya.

(MG07)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: