>

Nissan Tawarkan Cash Back Besar

Nissan Tawarkan Cash Back Besar

JAMBI-Penjualan mobil Nissan sedang mengalami tren positif sejak diluncurkannya Datsun GO dan GO+ sejak beberapa waktu lalu. Ini ditandai dengan tingginya permintaan mobil tersebut sejak dua bulan terakhir, dimana konsumen yang melakukan indent sampai dengan 35 unit perbulan.

Namun demikian, Nissan Grand Livina masih tetap menjadi penjualan terbaik karena menunjukkan trend penjualan yang stabil.
            M. Ridwan selaku Sales Head Indomobil Nissan Jambi menyebutkan, saat ini Nissan memberikan penawaran khusus berupa diskon DP dan harga On The Road (OTP) bagi pembelian mobil Nissan pada bulan September ini.

Disamping itu, ada juga cash back sampai dengan Rp 15 juta yang bisa digunakan untuk tambahan angsuran ataupun tambahan DP, serta gratis kaca film, karpet standar, serta gratis jasa service sampai 20 ribu kilometer.

\"Program yang ditawarkan Nissan selalu ada yang baru setiap bulannya, ini menjadikan penjualan mobil Nissan, khususnya Grand Livina tetap stabil dan menjadi penyumbang penjualan terbaik Nissan,\" jelasnya. 
            Penjualan Grand Livina rata-rata perbulan lebih dari 20 unit, ini menjadikan Grand Livina penyumbang penjualan terbanyak Nissan, dengan presentase sekitar 65 persen. Memang tahun ini tidak seperti penjualan tahun sebelumnya, bisa bertahan diangka penjualan yang stabil sudah sangat baik, apalagi sampai melebihi target. Namun diprediksikan sebelum akhir tahun penjualan Nissan akan lebih baik lagi, apalagi dengan hadirnya Datsun GO+.

Ridwan mengatakan, Dastun GO dan GO+ ditawarkan dengan harga mulai Rp 90 jutaan sampai dengan Rp 100 jutaan. Datsun GO merupakan mobil city car yang memiliki 2 baris kursi, sedangkan GO+ memiliki 3 baris Kursi.

Diantara dua Datsun yang ditawarkan, Datsun GO+ paling banyak diminati, karena sudah memilki 3 baris kursi penumpang.

Hadirnya Datsun GO dan GO+ tentunya semakin meramaikan pasar mobil City Car, dan jelas telah mencuri perhatian konsumen.

\"Untuk saat ini pembelian Datsun harus dilakukan secara Indent, paling menunggu sekitar 1 bulan,\" katanya. 

Datsun GO telah masuk ke Jambi sejak bulan Agustus lalu. Mobil ini banyak diminati saat ini karena ini varian terbaru yang dimiliki Indomobil, harganya juga lebih murah dari kompetitor yang telah hadir sebelumnya. Ditambah lagi dengan ketersedian suku cadang serta service yang sudah lengkap di Jambi menjadi daya tarik bagi calon konsumen.

(kar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: