Pimpinan Dewan Dijatah Mobil Camry
JAMBI – Unsur pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi dijatah mobil dinas Camry. Kemarin, empat mobil mewah jenis Camry itu sudah berjejer di halaman kantor DPRD Provinsi Jambi. Tiga Camry berwarna hitam dan satu berwarna putih. Mobil tersebut untuk pimpinan, yaitu, Cornelis Buston (Ketua), Zoerman Manap, Edi Purwanto dan Ar Syahbandar masing-masing wakil ketua DPRD.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi Zoerman Manap mengakui, mobil sedan Camry itu diperuntukkan untuk unsur pimpinan dewan. Sedan Camry warna putih diakui miliknya, itu murni permintaan.
‘’Soal warna sesuai permintaan, saya minta warna putih, yang hitam sudah punya,” akunya. Diakuinya, pengadaan mobil dinas itu sudah disetujui oleh Banggar. “Pengadaan mobil dinas memang dilakukan tiap satu periode,” katanya. Ketika dilakukan pengecekan, satu dari empat Camry tersebut spesifikasinya berbeda. Tiga camry warna hitam bertipe 2.5 V, sedangkan camry putih tipe Hybrid. Berdasarkan harga, camry tipe 2.5V seharga Rp 549 juta. Sedangkan camry tipe hybrid senilai Rp 709 juta.
“Kalau soal spek saya ndak tahu. Tanya ke sekretariat,” kilahnya.
Biasanya, kata dia, spesifikasi mobnas bagi Ketua DPRD memang berbeda dari wakil ketua. Tapi, lanjutnya, untuk di Jambi spesifikasi mobnas disamakan. Begitupun soal warna, itu sesuai permintaan masing-masing.
“Ndak mungkin ada perbedaan spek,” katanya. Hal yang senada juga dikatakan Edi Purwanto, dia mengaku tidak mengetahui adanya perbedaan spesifikasi Camry tersebut.
“Saya tidak tahu. Sebagai wakil ketua, saya hanya focus bekerja, fasilitas yang diberikan saya terima,” akunya.
Sedangkan Wakil Ketua DPRD Ar Syahbandar mengaku terkejut bahwa jatah untuk pimpinan dewan berbeda spesifikasinya.
“Kalau tida salah speknya sama, saya tidak tahu kalau speknya berbeda,” akunya.
(fth)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: