>

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Beasiswa

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Beasiswa

JAMBI – Sejak 12 hingga 25 November Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Pendidikan Provinsi Jambi membuka pendaftaran beasiswa S2 dan S3 tahun 2015. Hari ini adalah hari terakhir pendaftaran dilakukan.

            Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Kabid Dikmen) Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, Hazerwend mengatakan, sejak dimulainya pendaftaran 12 November lalu, peserta sudah banyak yang memasukkan bahan. Namun, dirinya belum mengetahui berapa jumlah keseluruhannya.

            “Terakhir memang besok (hari ini, red), berapa jumlahnya juga belum tahu saya,” akunya. Karena, bahan yang dimasukkan itu baru akan divalidasi ketika ahir pendaftaran.

            “kalau besok (hari ini, red) bisa diketahui berepa jumlahnya,” tegasnya. Diakhiir pendaftaran, hingga sore masih banyak peserta yang mengantri untuk mengantar bahan. Ketika ditanya apakah waktu penerimaan bahan akan diperpanjang ? Hazerwend mengatakan, pihaknya akan melihat terlebih dahulu.

            “Nanti dilihat dulu, kalau masih banyak akan diperpanjang,” akunya. Total dana yang dianggarkan untuk beasiswa tahun 2015 sebesar Rp 16 Miliar. Calon penerima beasiswa itu berasal dari perguruan tinggi dalam negeri maupun dari luar negeri. Akan tetapi, harus memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan dan lulus seleksi.

Lanjutnya, ada 4 kriteria bantuan beasiswa Provinsi Jambi, yaitu bantuan beasiswa bagi S3, bantuan beasiswa bagi penyelesaian studi bagi S3, bantuan beasiswa umum bagi S2 dan bantuan beasiswa penyelesaian S2.

(fth)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: