>

FIB Unja Gelar Lokakarya Redesign Kurikulum

FIB Unja Gelar Lokakarya Redesign Kurikulum

Menjawab Tantangan Budaya Global

JAMBI- Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Jambi (Unja) menggelar seminar bertajuk ‘Lokakarya Redesign Kurikulim dan Tantangan Budaya Global’, Dekan 1 FIB Unja Dr Muazzah M.Se, mengatakan, seminar yang berlangsung selama dua hari ini bertujuan untuk melakukan penyempurnaan kurikulum di Fakultas Budaya, dengan adanya seminar ini melahirkan kurikulum yang dapat menjawab tantangan budaya global.

“Sebentar lagi kita akan menghadapi Masyarakat Ekonim Asean  (MEA-red) 2015,  disitu kita akan menyesuaikan budaya kita dalam menghadapi pengaruh global yang masuk ke Indonesia,” ujar wanita yang akrab di sapa Azza ketika di temui Jambi Ekspres, di Hotel Golden Harvest, Rabu (21/10).

 Lanjut Azza, pihaknya sengaja mendatangkan Narasumber dari Universitas Pendidikan Nasional, yakni Prof Dr S Hamid, MA dan Wakil Rektor 1 Unja Dr Maizar Karim, “Kita juga mengundang  sepuluh orang praktisi, yang terdiri dari budayawan Jambi, dan juga dari pihak pemerintah atau stakeholder terkait,” katanya.

Untuk materi seminar  pada Kamis (22/10), pembahasan tetap sama. Tetapi akan ada penyajian kurikulum dari masing-masing Prodi di Fakultas yang baru berdiri selama 2 tahun ini. “Besok masing-masing Prodi memaparkan kurikulum yang kita pakai, nanti akan di tanggapi para praktisi yang telah kita undang,” terang Azza.

Peserta yang mengikuti seminar yang merupakan mahasiswa FIB sangat antusias. Tingginya minat mahasiswa, selain baru pertama, seminar yang bertemakan budaya global juga sangat  urgent bagi dunia pendidikan, apalagi FIB.

“Setelah acara ini kita akan menyusun ulang kurikulum yang ada, kita sesuaikan dengan tuntutan budaya global,” pungkasnya.

(dez/adv) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: