>

Pegawai BPK Ikut Diciduk

   Pegawai BPK Ikut Diciduk

Bersama Puluhan Lainnya dari Razia GP

 

JAMBI – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jambi, Rabu (21/10) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB, menggeruduk salah satu lokasi hiburan malam, Golden Place (GP). Hasilnya, sebanyak 35 orang diamankan oleh petugas dari razia ini. Salah satunya bahkan merupakan pegawai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Jambi.

Operasi ini juga dibackup oleh Propam Polda Jambi dan  Denpom. Tak tanggung-tanggung, tiga lantai gedung 6 tingkat tersebut disisir, yakni lantai 2, 5 dan 6. Kepala BNNP Jambi, Edy Iswanto, saat dikonfirmasi membenarkan penggerebekan ini.

Disebutkannya, GP memang sudah menjadi Target Operasi (TO) pihaknya. Pasalnya, sudah menjadi rahasia umum di diskotik tersebut sering terjadi penyalahgunaan narkotika. “Hasilnya, 35 pengunjung digiring ke Kantor BNNP karena positif mengkonsumsi narkoba. Terdiri dari 11 perempuan dan 24 laki-laki,” ujar Kombes Pol Edy Iswanto, kemarin.

Lebih lanjut, Mantan Kapolres Merangin ini menyebutkan, pihaknya tidak akan menyerah untuk memerangi narkoba di Jambi. Bahkan, segala cara akan dilakukan untuk menumpas peredaran barang haram ini.  “Kita akan terus melakukan razia. Kita nyatakan perang dengan narkoba,” tegasnya.

Salah satu penyidik BNNP Jambi menyebutkan, saat razia, pihaknya sempat mengamankan oknum pegawai Kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jambi berinisial AJ. Oknum tersebut kedapatan bersama dengan tiga rekannya dan tiga wanita malam. “Setelah kita periksa urinenya, pegawai BPK itu negatif. Tapi satu temannya positif,” ujar penyidik yang enggan disebutkan namanya.

Sementara, Kabid Pencehahan BNNP Jambi, AKBP Abdul Rozak, menuturkan, puluhan pengunjung tempat hiburan malam tersebu di tes urinenya. Hasilnya sebagian besar positif mengonsumsi psikotropika.

“Mereka yang positif, kita giring ke kantor untuk didata dan nantinya direhab. Kalau ada yang terbukti mengedar, maka proses pidananya tetap lanjut,” sebut AKBP Abdul Rozak.

(pds)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: