>

Menang atau Fatal

Menang atau Fatal

Leverkusen juga menelan kekalahan dari Wolfsburg di pentas Bundesliga pekan lalu. Namun salah satu penyerangnya, Javier “Chicharito” Hernandez, sedang on fire. Chicharito sudah melesakkan enam gol dalam empat laga terakhir, termasuk dua gol yang dia lesakkan saat menahan imbang AS Roma 4-4 pada pertemuan pertama di BAyArena.

 

Ketajaman Hernandez ini diharapkan terus berlanjut di Olimpico nanti. ”Jika kami tak kalah di Olimpico, itu akan menguntungkan peluang kami untuk lolos ke 16 besar. Tapi laga nanti dipastikan akan berjalan sulit,” kata Direktur Olahraga Leverkusen, Rudi Voller yang mencetak 45 gol dalam 142 laga Serie A bersama Roma periode 1987-1992. (ish)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: