>

Sido Muncul Latih Masyarakat Buat Kerajinan

Sido Muncul Latih  Masyarakat Buat Kerajinan

JAMBI-PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul, Tbk mengadakan pemberdayaan masyarakat untuk pelatihan pembuatan kerajinan limbah anorganik. Pelatihan yang berlangsung selama 3 hari di Pendopo Agrowisata pabrik ini, diikuti 90 orang, meliputi 30 orang  warga disekitar pabrik, yaitu dari warga Gondoriyo, Klepu, Karangjati, dan Ngempon.

Sedangkan 60 orang lainnya merupakan karyawan Grup Sido Muncul yang rata-rata mendekati usia pensiun yaitu selain karyawan Sido Muncul, ada karyawan Muncul Putra, Sido Muncul Pupuk Nusantara dan ada juga karyawan Semarang Herbal Indo Plant (SHIP). Acara pembukaan pelatihan pembuatan kerajinan limbah anorganik ini akan dihadiri Direktur SHIP Roy Anton Hidayat, lurah Gondoriyo, Klepu, Karangjati dan Ngempon beserta ibu-ibu PKK didaerah tersebut.

Pelatihan pembuatan kerajinan limbah anorganik diharapkan bisa memberikan tambahan ketrampilan yang bernilai ekonomi sehingga masyarakat maupun karyawan yang nantinya pensiun mempunyai kesibukan untuk menambah keuangan keluarganya dan mempunyai kesibukan yang membantu mengurangi kepikunan. Dengan adanya pelatihan pembuatan kerajinan tangan dari limbah ini bagi yang berbakat bisa menyalurkan ketrampilannya untuk diajarkan bagi karyawan lainnya demikian juga bagi warga yang lain.

 Instruktur yang berpengalaman untuk pembuatan kerajinan limbah anorganik sengaja didatangkan dari  Jakarta yang hasil karyanya sudah dipamerkan dan dijual diberbagai kesempatan baik skala lokal maupun skala nasional. Seperti yang diutarakan Slamet Riyadi sebagai instruktur yang biasanya melatih Manula, maka pelatihan harus dibedakan dalam beberapa tingkat yaitu pemula, cakap dan mahir sehingga dalam setiap pelatihan akan berbeda metode dan cara pelatihannya.

Program pemberdayaan masyarakat yang dilakukan Sido Muncul diantaranya Desa Rempah dan akan dikembangkan juga dengan adanya Desa Buah. Pada bulan Februari lalu juga diadakan pelatihan budidaya tanaman obat kepada anggota Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni), kemudian pada bulan Juni juga diadakan pelatihan tanaman buah bagi warga desa Diwak dan Bergas Kidul kerjasama antara Sido Muncul dan Kementrian Pertanian.

Ditempat terpisah Direktur Utama PT. Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk berharap adanya pemberdayaan masyarakat yang berupa pelatihan-pelatihan ini semoga bermanfaat bagi masyarakat dan memberikan nilai lebih. Sehingga tidak hanya karyawan yang merasakan manfaat keberadaan pabrik Sido Muncul di Diwak, Klepu ini, tetapi juga masyarakat sekitar.

 (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: