>

SAH Fokus Perjuangankan Aspirasi Rakyat

SAH Fokus Perjuangankan Aspirasi Rakyat

JAMBI - Setahun sudah Sutan Adil Hendra (SAH) mengabdi sebagai wakil rakyat di DPR. Berbagai suka duka ia jalani dengan penuh tanggungjawab demi masyarakat Jambi yang telah memilihnya sebagai menjadi wakil di Senayan dan berbuat sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat.

Hal ini diceritakan SAH dalam obrolan santai di sela - sela waktu reses kemarin. “Jika ditanya hal yang paling berat sebagai anggota DPR, ya ketika harus berpisah dengan keluarga istri dan anak - anak,” tuturnya.

“Apalagi anak saya kan dalam usia remaja butuh pengawasan dan bimbingan. Jika masalah bisnis ya tidak saya pikirkan. Karena ketika saya terjun ke politik sudah saya putuskan untuk melepasnya,” sambung suami dari ibu Effi Herawati ini menceritakan curahan hatinya.

Memasuki tahun ke dua masa tugasnya sebagai wakil rakyat, SAH mengungkapkan dirinya fokus untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat Jambi. Apalagi yang terkait dengan ruang lingkup tugasnya di Komisi X yang membidangi masalah pendidikan, pemuda, olahraga, pariwisata dan ekonomi kreatif.

“Kapan saja masyarakat menghubungi, saya siap ditemui, ditelepon atau sekedar sms. Jika itu terkait dengan program saya pasti tindaklanjuti ke lapangan, biasanya saya minta bantu tenaga ahli (TA, red) saya untuk membantu usulan masyarakat tersebut. Usulan yang sifatnya lisan tapi riil dibutuhkan masyarakat, saya minta TA saya membimbing mereka menyusun proposalnya, jadi bisa saya perjuangkan di pusat,”terang SAH.

Sehingga untuk membantu kelancaran tugas pengelolaan aspirasi tersebut SAH mengaku selalu melakukan pemetaan aspirasi pembangunan. ”Yang mana yang menjadi kebutuhan masyarakat saya prioritaskan, dan usulan yang bersipat keinginan dan belum jadi kebutuhan saya fasilitasi saja apa jalan keluarnya,”imbuhnya.

Itu semua SAH lakukan karena mengingat pesan bapak H Prabowo Subianto agar kader Gerindra menjadi seorang pejuang politik yang mengikhlaskan dirinya untuk masyarakat. ”Bukan menjadi politisi yang justru minta dilayani masyarakat,” pungkas Ketua DPD Gerindra Jambi ini.

(dez/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: