SDN 131 Didik Anak Lestarikan Lingkungan

SDN 131 Didik Anak Lestarikan Lingkungan

JAMBI-Mendidik anak melestarikan lingkungan dan penghijauan harus dilakukan sejak dini. Hal itu yang dilaksanakan SDN 131 terhadap anak didiknya  pada hari Kamis (4/2) kemarin.

Setiap hari bergantian siswa diminta memberi air ke dalam pot tanaman hias. Baik di dalam kelas maupun di luar kelas. Selain itu siswa menyiram tanaman yang ditanam di lingkungan sekolah. Karena itu bisa menambah kesuburan tanaman dan menguatkan akar pohon.

“SDN 131 ingin menjadikan sekolah sebagai sekolah hijau dan sejuk. Berbagai tanaman juga sudah ditanam oleh siswa. Namun satu hal yang lebih penting dari kegiatan tersebut adalah merawat,” ujar Nazirwan, Wakil Kepala SDN 131 Kota Jambi kemarin.

Disampaikannya, kalau hanya menanam banyak yang sudah melakukan. Ia mengharapkan pengenalan konservasi hijau pada anak didik tidak hanya sekedar menanam, tetapi juga merawat tanaman tersebut.

Sekolah harus terus memberi motivasi dan pembelajaran bagaimana cara merawat serta cinta lingkungan, minimal tanaman yang ada di lingkungan sekolah.

“Banyaknya pohon di lingkungan sekolah juga akan menambah kesejukan lingkungan sehingga kegiatan belajar mengajar jadi lebih nyaman,” tambahnya.

Diharapkan siswa benar-benar peduli lingkungan hijau. Apalagi kegiatan yang dilakukan di sekolah ini untuk memberi pelajaran kepada siswa agar makin mencintai lingkungan melalui program  penghijauan. (lia)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: