>

SAH Ingatkan Menpar Tentang Target 272 Juta Wisatawan

SAH Ingatkan Menpar  Tentang Target 272 Juta Wisatawan

JAKARTA - Kementerian Pariwisata telah menetapkan terget kunjungan wisatawan ke Indonesia tahun 2016 sebesar 272 juta wisatawan. Jumlah tersebut terbagi 12 juta wisatawan manca negara dan 260 juta kunjungan wisatawan domestik.

Target ini dinilai pimpinan Komisi X DPR RI, Sutan Adil Hendra (SAH) perlu dikaji secara mendalam khususnya terkait dengan daya dukung wisata serta capaianya nanti.

“Kita di DPR bukan dalam posisi tidak mendukung target 272 juta wisatawan tahun 2016 ini. Hanya kita mengingatkan bahwa target ini cukup ambisius, meningkat 20 persen lebih dari tahun sebelumnya yang mencapai 217,6 juta wisman,” ungkap SAH.

Karena SAH menilai target ini membutuhkan kerja keras koordinasi yang luas dari semua pihak. Bukan hanya pelaku wisata, dukungan regulasinya seperti apa, kesiapan daerah bagaimana, situasi ekonomi juga dipertimbangkan. 

“Karena rapat dengan Kementerian Pariwisata diawal tahun kemarin, kita belum melihat terobosan program yang akan dilakukan. Masih sebatas promosi dan pembuatan badan otorita wisata,” jelas SAH.

Maka menurut anggota Fraksi Gerindra ini, Komisi X telah mengingatkan pihak Kemenpar, bahwa target kunjungan wisatawan ini sebaiknya di ikuti peta jalan (road map) secara jelas, memiliki dasar, asumsi pertumbuhannya seperti apa.

“Jangan target wisatawan dijadikan bahan pencitraan kinerja semata. Jika tak tercapai justru menyalahkan sana sini, inikan cara yang kurang bertanggung jawab,” tegas Ketua DPD Gerindra Jambi ini.

Terlepas dari kritik tersebut, SAH mengatakan Komisi X tetap mendukung rencana peningkatan kunjungan wisman ini. “Buktinya di APBN 2016 kita beri dana Rp 3 Triliun kepada menteri pariwisata untuk promosi wisata,” pungkasnya. 

(dez/adv)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: