SMP Nurul Falah Pentingkan Kejujuran UN
JAMBI-Kepala SMP Nurul Falah Kota Jambi, Ashar, SPd berpendapat bahwa dalam penyelenggaraan UN kali ini, pihaknya lebih mementingkan kejujuran. Terlebih ia yakin, saat ini pedoman jujur hancur sudah harus disingkirkan dari benak siswa.
Menurutnya, siswa SMP masih dapat dibentuk karakternya. Terlebih, ketika dinasehati mereka masih menurut. Dikatakanya, sebagai sekolah yang berbasis Islam, pihaknya selalu memberikan arahan siswanya untuk berlaku jujur.
“Karena jujur akan mengarahkan siswa untuk berlaku baik. Selain itu juga kita juga sudah melakukan upaya-upaya pembentengan diri siswa lewat kegiatan-kegiatan keagamaan,” ujar Ashar kemarin.
Kebanyakan siswa berlaku curang diakui Ashar, karena persiapan materi UN-nya kurang. Oleh karenanya, pihaknya berusaha juga untuk menambah jam pelajaran. Sehingga siswa mendapatkan materi yang cukup.
Dengan begitu siswa akan lebih percaya diri dalam menghadapi UN. Pihaknya juga menggandeng orangtua untuk mengawasi anak mereka di rumah, sehingga kegiatan siswa dapat terkontrol.
“Harapannya, dengan ini bisa lulus 100 persen. Yang penting anak jangan meraih nilai baik, namun melakukan kecurangan. Lebih baik ya jujur nilainya baik kalau bisa. Jujur itu penting, karena itu karakter. Insyaallah kalau untuk tingkat SMP Nurul Falah ini, bisa lebih jujur,” harapnya.
(lia)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: