>

Petahankan Lahan Pangan

Petahankan Lahan Pangan

MUARA BUNGO - Gubernur Jambi Zumi Zola Zulkifli malakukan kunjungan kerja di kabupaten Bungo, Minggu (13/8). Dalam kunjungan ini Zola mengingatkan masyarakat Kecamatan Pelepat Ilir untuk tidak meninggalkan pertanian  atau padi sawah.

Meskipun perekonomian masyarakat Pelepat Ilir mayoritas Kelapa Sawit dan karet, Zola mengajak masyarakat untuk tetap ke sawah. Hal ini mengingat harga komoditi kelapa sawit dan karet yang sering merosot.

\"Saya lihat di kuamang kuning ini mayoritas masyarakatnya menanam kelapa sawit dan karet. Sebenarnya bagus, tapi jauh lebih bagus kalau masyarakat juga tetap menanam padi ,\" ajak Zola dalam sambutannya diacara pengajian IMKK, Minggu (13/8).

Dikatakannya, bila suatu daerah yang masyarakatnya fokus pada sektor perkebunan saja, kebutuhan pangan seperti beras dan yang lainnya akan berpangku pada kabupaten lain.

\"Kalaulah pangan kita harus beli ke kabupaten lain, tidak bisa mandiri,\" ungkapnya.

Zola meminta masyarakat mempertahankan lahan pangan. Jangan hanya fokus pada sektor perkebunan sawit atau karet saja.

\"Ini saya sampaikan kepada Bupati, berapapun lahan pangan pertanian, walaupun sedikit tolong dipertahankan. Kalau bisa lahan tidur dimanfaatkan menjadi lahan Pertanian. Masih banyak lahan nganggur disini,\" imbuhnya.

Zola berjanji akan memberikan bantuan berupa alat ataupun bibit yang dibutuhkan bila masyarakat Kuamang Kuning bisa mempertahankan lahan yang tersisa dan kelompok tani yang turun kesawah.

\"Kalau sudah dipetahankan (lahan pangan, red) saya dan Bupati akan membantu alat dan bibitnya untuk masyarakat di kuamang kuning,” katanya.

Bupati Bungo Mashuri, sebelumnya juga telah menghimbu kepada masyarakat untuk tidak fokus pada perkebunan sawit dan keret saja. Untuk menambah penghasilan, Mashuri juga mengajak masyarakat turun kesawah.

\"Harga sawit dan karet itu kan tidak stabil, untuk itu mari kita turun kesawah atau menanam pangan yang lainnya. Jangan terfokus pada dua setktor perkebunan saja. Disaat harga sawit dan karet turun, maka masyarakat bisa bergantung dari hasil padi ,\" ucap Mashuri.

(ptm)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: