>

Demokrat Jambi Incar Kemenangan, Pada Pemilu 2019

Demokrat Jambi Incar Kemenangan, Pada Pemilu 2019

JAMBI - DPD Demokrat Provinsi Jambi tidak ingin main-main menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 mendatang. Partai berlambang merci ini ingin mengulangi kemenangan dan catatan manis seperti Pemilu 2009 dan 2014 kemarin.

Sekretaris DPD Demokrat Provinsi Jambi, Efendi Hatta mengatakan pihaknya sudah mempesiapkan diri, baik secara interal maupun eksternal. Salah satunya dengan melakukan konsolidasi, karena kemanangan di Jambi ingin direbut kembali.

“Susuai dengan jargon kita, bahwa Provinsi Jambi kita rebut kembali. Maka konsolidasi dan penguatan terus kita lalukan,” ujarnya Sabtu (3/3) kemarin.

Diluar target itu, dirinya berharap agar pesta demokrasi tahun depan bisa berjalan dengan baik, jujur, adil dan Demokratis. Kerena semua itu akan menjadi kunci suksesnya dan Pemilu kedepan.

“Yang jelas, kita ingin bagaimana Pemilu bisa berjalan dengan baik, jujur, adil dan demokratis. Ini kuncinya,” tegasnya.

Jika semua itu diciderai, maka Pemilu tidak akan berhasil. Maka sudah saatnya membiarkan rakyat untuk memilih dengan tetap mengacu pada aturan yang berlaku.

“Biarkan rakyat memilih, jangan ciderai demokrasi ini. Yang pasti jangan keluar dari aturan yang berlaku,” pungkasnya.

(***)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: