>

KHAZANAH: Merangkak Demi Shalat Berjamaah di Masjid

KHAZANAH: Merangkak Demi Shalat Berjamaah di Masjid

“Sesungguhnya shalat yang paling berat bagi orang munafik adalah shalat Isya’ dan shalat Subuh. Sekiranya mereka mengetahui apa yang terkandung di dalamnya, niscaya mereka akan mendatangi keduanya (berjamaah di masjid), sekalipun dengan merangkak” [HR Bukhari dan Muslim].

Shalat Subuh memang shalat wajib yang paling sedikit jumlah rakaatnya, hanya 2 (dua) rakaat saja. Namun, ia menjadi standar keimanan seseorang dan ujian terhadap kejujuran, karena waktunya sangat sempit (sampai matahari terbit). Ada hukuman khusus bagi yang meninggalkan shalat Subuh, Rasulullah saw telah menyebutkan hukuman berat bagi yang tidur dan meninggalkan shalat wajib. Rata-rata penyebab utama seorang muslim meninggalkan shalat Subuh adalah tidur.

“Setan melilit leher seorang di antara kalian dengan tiga lilitan ketika ia tidur. Dengan setiap lilitan setan membisikkan, ‘Nikmatilah malam yang panjang ini’. Apabila ia bangun lalu mengingat Allah, maka terlepaslah lilitan itu. Apabila ia berwudhu, lepaslah lilitan yang kedua. Kemudian apabila ia shalat, lepaslah lilitan yang ketiga, sehingga ia menjadi bersemangat. Tetapi jika tidak, ia akan terbawa lamban dan malas.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: