>

BAP-SM Jambi Dapat Kuota 1.257 S/M, Untuk Diakreditasi 2018

BAP-SM Jambi Dapat Kuota 1.257 S/M, Untuk Diakreditasi 2018

JAMBI - Kabar baik datang dari Rakornas BAN-SM bersama BAP-SM se-Indonesia belum lama ini. Dimana pada tahun 2018 ini BAP-SM Jambi akan mendapatkan kuota akreditasi sekolah/madrasah sebanyak 1.257 S/M. Jumlah ini bisa dibilang pantastis bila dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Jumlah kuota tersebut terdiri dari jenjang SD/MI sebanyak 713 S/M, SMP/MTs sebanyak 300 S/M, SMA/MA sebanyak 67 S/M, SMK sebanyak 161 sekolah dan SLB sebanyak 16 sekolah sehingga totalnya 1.257 S/M.

Ketua BAP-SM Jambi, Mohd. Syarief Gamal, SH, MH mengatakan, pihaknya bersyukur karena mendapatkan kuota hampir dua kali lipat dari tahun 2017. Dengan meningkatnya kuota ini diharapkan akan semakin banyak sekolah/madrasah di Jambi yang bisa diakrditasi pada tahun 2018.

“Sasaran akreditasi tahun 2018 ini mempertimbangkan skala prioritas pada sekolah/madrasah yang belum pernah diakreditasi atau sekolah yang yang pernah meluluskan  satu kali. Selain itu yang habis masa berlaku sertifikatnya paling lama,” aku Syarief Gamal kemarin.

Pada kesempatan itu juga Syarief Gamal juga meminta kepada sekolah/madrasah yang sudah masuk dalam kuota akreditasi 2018 agar segera mengisi SisPenA pada (http://bansm.kemdikbud.go.id/sispena/login).

“Kita berharap kejadian tahun lalu tidak terjadi lagi, karena sosialisasi masalah  SisPenA sudah sejak awal kita lakukan. Apalagi baik UPA maupun Asesor yang ada didaerah sudah mengetahui system ini. Kita harapkan dapat membantu pihak sekolah/madrasah dalam mengisi SisPenA,” harapnya.

        Dirinya juga meminta pihak sekolah maupun madrasah yang sudah masuk dalam kuota akreditasi 2018 agar terus mempersiapkan diri. Pihaknya tidak ingin ditengah jalan ada sekolah yang mengundurkan diri atau tidak siap mengikuti akreditasi.

        “Kuota Jambi tahun luar biasa dan tertinggi dalam 5 tahun terakhir. Mari kita manfaatkan kuota yang banyak ini agar makin banyak sekolah/madrasah yang ada di Jambi terakreditasi,” pintanya.

        Sebagaimana diketahui bahwa pada tahun 2017 lalu BAP-SM Jambi mendapat kuota akreditasi sebanyak 590 S/M dan ditambah kuota tambahan sebanyak 105 S/M dari BAN-SM, sehingga total kuota akreditasi dari BAN-SM sebanyak 695 S/M.

(kta)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: