>

44 Proyek Nasional untuk Jambi

44 Proyek Nasional untuk Jambi

“Kita inginnya pembangunan merata agar peningkatan ekonomi terjadi di seluruh kabupaten/kota,” ungkpanya.

Gubernur Jambi, Zumi Zola Zulkifli, mengatakan kebutuhan kabupaten/kota dan provinsi dalam pembangunan sangat banyak. Sesuai dengan kebutuhan tersebut maka usulan Pemerintah Kabupaten/Kota dan Pemerintah Provinsi telah disampaikan.

Namun, di tengah banyaknya kebutuhan tersebut, Zola mengemukakan bahwa musyawarah perencanaan pembanguan harus tepat tetapkan skala prioritas.

“Usulan diarahkan pada peningkatan pembangunan yang merata dan berdaya saing, ini mengacu pada isu strategis dan prioritas,” ungkapnya.

Dijelaskan Zola, pemerataan yang dimaksud adalah pemerataan pembangunan antar kelompok masyarakat, yaitu antara masyarakat yang kurang mampu dengan masyarakat yang relatif mampu, serta pemerataan pembangunan antar wilayah yang ada di Provinsi Jambi.

“Pemerataan pembangunan antar kelompok masyarakat akan diwujudkan dalam bentuk berbagai program yang bersifat afirmatif kepada kelompok masyarakat yang kurang mampu, agar dapat menikmati hasil pembangunan secara berkeadilan,” jelasnya.

(nur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: