>

Safari Ramadan, Pemkab Kerinci Bantu 60 Semen

Safari Ramadan, Pemkab Kerinci Bantu 60 Semen

KERINCI - Safari Ramadhan yang digelar Tim III Pemkab Kerinci, Minggu malam (27/5) bertempat di Masjid Raya Sebukar, Kecamatan Sitinjau Laut. Safari Ramadan dipimpin Asisten I Setda Kerinci, Julizarman. Hadir Camat Sitinjau laut, Indri Firman serta sejumlah staf Bagian Kesra Setda Kerinci.

‘’Kerinci merupakan daerah yang menjunjung tinggi nilai agama. Namun dalam beberapa tahun belakangan ini, keutuhan Kerinci terganggu dengan maraknya peredaran narkoba, tawuran serta kenakalan remaja lainnya terutama pada bulan Ramadhan. Ini mesti jadi perhatian kita semua, agar bekerjasama dalam mengantisipasi Pekat di Kerinci,\" ungkap Asisten I Setda Kerinci, Julizarman,.

Disampaikannya, pada 27 Juni 2018 ini Kerinci akan melaksanakan Pilkada, sampai saat ini Kabupaten Kerinci masih menjadi nomor urut ke 7 terusuh Pemilu di dari 171 daerah Indonesia.  ‘’Atas kondisi ini, saya berharap tokoh masyarakat, kaum adat tokoh agama dan masyarakat bisa selalu menjaga suasana aman tentram, sehingga tidak mudah terpengaruh, jangan sampai terjadi kerusuhan seperti sebelumnya,\" harapnya.

pada Safari Ramadan, Asisten I Setda Kerinci, berkesempatan memberikan bantuan bagi Masjid Raya Sebukar, sebanyak 60 Zak Semen bagi pembangunan masjid.

(adv/adi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: