>

KUALATUNGKAL – Lagi-lagi, si jago merah mengamuk di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Kemarin (2/8) sore, kebakaran terjadi di kawasan Parit III Rt 2, Kelurahan Tungkal II, Kecamatan Tungkal Ilir, tepatnya di depan pasar tradisional Parit III.

Sedikitnya 7 rumah rata dengan tanah dan 2 rumah lainnya mengalami rusak berat. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Dari keterangan Yuli, salah satu warga yang  kerabatnya menjadi korban keganasan api menuturkan, api bermula dari rumah salah seorang warga yang rumahnya berjualan manisan. Kata Dia, api begitu cepat membesar.

\"Saya sempat berteriak minta tolong. Beruntung nenek Saya selamat dari musibah ini,\" ucapnya seraya menghapus air mata. 

Sementara itu, Kapolsek Tungkal Ilir, IPTU Sumarno Berutu SH saat dikonfirmasi di lokasi kejadian menyebutkan, ‎pihaknya belum mengetahui asal usul api, apa dari kompor ataupun dari listrik ataupun yang lainnya.

\"Peristiwa ini masih dalam penyelidikan. Penyebab kebakaran belum kita ketahui,\" ujar IPTU Sumarno.

Untuk memadamkan api, pihak Damkar mengerahkan 4 armada pemadam kebakaran. Pemadaman juga dibantu oleh masyarakat setempat.

Pantauan di lapangan, 4 armada pemdam kebakaran 2 mobil dari Budhiluhur maupun BPBD, Damkar TNI Polri dibantu masyarakat tampak bahu membahu memadamkan api.

Dalam waktu kurang lebih satu jam api dapat dipadamkan. Pemilik rumah juga terpaksa mengungsi di rumah keluarganya.

Terpisah, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Iswardi menyampaikan, untuk memadamkan api pihaknya menurunkan kekuatan penuh.

\"Kami berkerja sama memadamkan api, dan tidak kurang dari satu jam sudah dapat diatasi,\" ujarmya. 

Dari musibah ini, kata Dia, total rumah yang terbakar ada 9 rumah dengan rincian 7 ludes 2 rusak berat. Kerugian mencapai ratusan juta rupiah. 

\"Totalnya sembilan mas, api dikemungkinkan dikarenakan arus pendek listrik,\" tutupnya. 

Pantauan di lokasi kejadian hingga malam hari, para korban kebakaran ada yang sudah memungut sisa sisa kebakaran. Sedangkan untuk korban kebakaran terpaksa mengungsi ke rumah kerabat terdekat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: