Sidang Uang Ketok Palu, H Salam dan Cek Man Bersitegang
JAMBI- Cek Man dalam kesaksiannya, Mengatakan jika Abdul Salam Haji Daud menelpon dia untuk meminta jatah uang ketok palu.
Itu membuat antara Cek Man dan Abdul Salam Haji Daud sempat bersitegang.
\"Waktu itu dia telpon, jatah saya mana, setelah itu saya kirim ke nomor rekening dia,\" katanya.
Namun itu dibantah oleh Abdul Salam Haji Daud, yang mengatakan jika uang yang dimintanya uang gajinya yang di potong ketua fraksi tampa persetujuannya.
\"Saya itu minta gaji saya yang di potong, bukan minta uang ketok palu,\" kata Abdul Salam.
Cek man kembali mempertegas ucapannya di awal, bahwa saya yang diminta Abdul Salam Haji Daud adalah uang Ketok palu, karena uang ketok palu untuk fraksi restorasi nurani di titipkan oleh Cek Man. (Scn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: