Pemda Bungo Kembali Raih WTP
MUARA BUNGO - Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kembali berhasil diraih oleh Pemerintah Kabupaten Bungo atas laporan keuangan pertanggungjawaban tahun 2019.
Penyerahan LKPD kali ini berbeda dari sebelumnya. Dimana kali ini disampikan oleh BPK RI melalui rapat secara virtual di rumah dinas Bupati Bungo, Senin (29/6/2020).
Bupati Bungo, H Mashuri mengatakan penilaian yang diberikan BPK RI tersebut proses pemeriksaan yang telah dilaksanakan terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Bungo Tahun Anggaran 2019.
\"Alhamdulillah Kabupaten Bungo mendapatkan anugerah berupa opini Wajar Tanpa Pengecualian untuk kedua kalinya sejak neraca awal Kabupaten Bungo disusun,\" ujarnya.
Mashuri menyebutkan WTP yang sudah berhasil diraih ini tidak terlepas dari kerjasama semua pihak, serta bimbingan dan pencerahan yang diberikan selama audit ini oleh BPK.
\"LHP yang kami terima akan langsung kami tindaklanjuti dalam rangka perbaikan terus-menerus terhadap pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akuntabel sehingga dapat mempertahankan opini WTP ini pada LKPD Tahun 2020,\" sebutnya.
Masuri juga menyampaikan ada beberapa langkah-langkah strategis yang akan dilakukan untuk mempertahankan opini tersebut. Oleh karena itu Pemda Bungo berhasil meraih WTP dua kali berturut - turut.
\"Poin pertama penertibah akun-akun dalam laporan keuangan yang menjadi temuan maupun berpotensi bermasalah secara bertahap maksimal dua tahun kedepan,\" katanya.
Kemudian, melakukan verifikasi kembali secara mendalam terhadap APBD TA 2020, sehingga tidak ditemukan lagi kesalahan penganggaran.
Selanjutnya, memperketat pengawasan terhadap proyek-proyek fisik APBD TA 2020 dalam rangka meminimalisir temuan kekurangan volume pekerjaan.
\"Poin ke empat menuntaskan tunggakan tindak lanjut temuan BPK pada semester II di akhir tahun 2020 ini dengan target 70 persen,\" sebutnya lagi.(ptm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: