>

Pjs.Gubernur Jambi Tegaskan Beberapa Hal Agar Pilkada Serentak Sukses dan Sehat

Pjs.Gubernur Jambi Tegaskan Beberapa Hal Agar Pilkada Serentak Sukses dan Sehat

MUARASABAK- Penjabat sementara (Pjs) Gubernur Jambi Ir.Restuardy Daud,M.Sc, menegaskan agar pilkada berlangsung sukses dan sehat saat Rapat Pilkada Serentak Tahun 2020 dan Penanganan Covid-19 di Rumah Dinas Bupati Tanjung Jabung Timur, Jumat (27/11).

Pjs.Gubernur Jambi Ir.Restuardy Daud,M.Sc, menegaskan beberapa unsur menjadi penekanan terkait pelaksanaan Pilkada 2020 dalam kondisi pandemi Covid-19 yang memerlukan perhatian penting agar proses demokrasi berlangsung baik dan tidak terjadi klaster baru Covid-19 hingga pilkada sukses masyarakat tetap sehat. \"Penyelenggaraannya sesuai protokol kesehatan covid-19, tingkatkan partisipasi merupakan tanggung jawab bersama agar menjadi pesta yang diikuti semua yang memiliki hak pilih, sehat melalui pembatasan dan waktu pencoblosan menghindari terjadinya kerumunan besar serta dalam kondisi aman berlangsung kondusif dengan cara deteksi dan cegah dini segala potensi konflik,\" ungkap Pjs.Gubernur Jambi.

Sukses penyelenggaraan pilkada serentak tidak terlepas dari pihak penyelenggara, peserta pemilu, unsur pemerintah daerah dan forkopimda yang secara sinergi mengupayakan pilkada berjalan sukses dan sehat. \"Sosialisasi pelaksanaan pilkada termasuk mendorong partisipasi pemilih pemula langkah antisipasi hambatan geografis misalnya distribusi yang melalui jalur air juga aspek cuaca yang memasuki curah hujan tinggi,\" jelas Pjs.Ir.Restuardy Daud,M.Sc.

Pjs. Bupati Tanjung Jabung Timur H.Varial Adhi Putra menyampaikan kebijakan gas dan rem dalam penanganan covid-19 dilaksanakan untuk menyeimbangkan kondisi perekonomian dan kesehatan yang diharapkan berjalan baik.\"Penerapan physical distancing telah disampaikan juga surat edaran hingga 22 april ada beberapa yang disosialisasikan, pengetatan pintu masuk dari jalur darat, air maupun posko induk untuk saat ini ada penambahan di Berbak karena arus lalu lintas orang dan barang sangat aktif, pelaksanaan 4263 Rapid Test untuk OPD, guru, pedagang, tenaga kesehatan, JPS sudah empat tahap, penambahan ruang isolasi menjadi 22 tempat tidur, mudah mudahan penyebaran covid-19 dapat teratasi,\" harap H.Varial Adhi Putra.

Pjs.Bupati melanjutkan ada empat agenda yang dilaksanakan terkait penanganan Covid-19, Pilkada Serentak, menjaga netralitas ASN serta upaya hadapi hidrometeorologi,\"Beberapa hal tersebut dilaksanakan dalam pelaksanaan pilkada,\" lanjut H.Varial Adhi Putra.

Varial menyampaikan ada 6219 orang petugas penyelenggaraan pilkada serentak dengan 163.170 DPT yang tersebar di 11 kecamatan akan melakukan pencoblosan di 615 TPS.

Usai Rakor Pilkada Serentak 2020 dan Penanganan Covid-19 tersebut Pjs.Gubernur Jambi berkesempatan melakukan penyerahan masker bantuan dari Pemerintah Provinsi Jambi sebesar 100 pieces N95 dan 100 pieces KN 95.

Sebelumnya Pjs.Gubernur Jambi menyempatkan Shalat Jumat berjamaah di Masjid Raudhatul Jannah Desa Rantau Karya Kecamatan Geragai juga meninjau Pelabuhan Samudera Kelurahan Kampung Singkep Kecamatan Muara Sabak Barat Kecamatan Muara Sabak Barat Tanjung Jabung Timur dilanjutkan peninjauan gudang logistik KPU Tanjung Jabung Timur di Perkantoran Muara Sabak.

Rapat juga dihadiri Forkopimda Kabupaten dan Pejabat dari Pemerintah Provinsi Jambi dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur. (adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: