Jafar Rassuh Lihat Pameran Lukisan
JAMBI-Budayawan Jambi Jafar Rassuh kemarin Selasa (2/2) berkesempatan berkunjung Pameran Lukisan di Gedung DPRD Propinsi Jambi.
Jafar Rassuh yang juga pelukis menyimak setiap lukisan yang dipamerkan dari lantai dasar hingga lantai 2 yang diikuti pelukis Jambi, Bogor dan Medan yang berlangsung hingga bulan Mei 2021.
Jafar Rassuh mengapresiasi terhadap pameran yang dilaksanakan tetapi perlu ada perbaikan-perbaikan untuk yang lebih baik. \"Dalam melaksanakan kegiatan pameran perlu direncanakan dengan baik, tidak sekedar memajang karya\" kata Jafar Rassuh mantan Kepala Taman Budaya Jambi.
Kata Jafar Rassuh lebih lanjut, ada persoalan teknis dan non teknis yang menjadi pertimbangan, mulai dari konsep, pemilihan tempat, peserta pameran, materi, penataan hingga publikasi dan dokumentasi, kata Jafar Rassuh yang turut memajang 3 karya lukisannya. \"Pameran harus disiapkan secara matang dan terencana\" akhir Jafar Rassuh.
Inisiator pameran Sakti Alam Watir mengatakan, Pameran ini hanya \"mengisi ruang kosong\" jadi pamerannya sporadis, ide dan semangat muncul langsung pameran diawali tahun 2020 Pameran Foto dan Karikatur bulan Januari 2020. \"Pameran ini tidak membebani anggaran pemerintah, yang penting dapat izin \" kata Sakti Alam Watir.
Pameran tahun ke 2 kerjasama dengan Sanggar Tanah Pilih Jambi, untuk ini turut berpartisipasi Cikindo Art.Galery dari Bogor dan satu karya Pelukis Kopi dari Medan.(saw)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: