Wakil Ketua DPRD Syafriadi SH Terima Kunjungan Kerja DPRD Tanjung Jabung Timur
SUNGAIPENUH - Pada Kamis 29 April 2021, DPRD Sungai Penuh menerima kunjungan kerja Komisi I dan III DPRD Tanjung Jabung Timur yang bertempat Di Ruang Aula DPRD Kota Sungai Penuh.
Kunjungan kerja tersebut diterima oleh Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh Syafriadi.SH , dalam acara yang tetap mematuhi Protokol Kesehatan Covid 19 Tersebut disamping meningkatkan silaturrahmi antar lembaga dan daerah, berbagai diskusi diskusi dengan berbagai tema dan ide ide positif muncul untuk kemajuan dua daerah tersebut.
Syafriadi SH, Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh yang juga Merupakan Ketua Umum Partai Hanura Kota Sungai Penuh, mengucapkan selamat datang dan mudah mudahan acara ini mempunyai nilai positif dalam upaya mencari ide ide terbaik bagi kemajuan kedua daerah.
Sementara Itu Wakil Ketua DPRD Tanjabtim yang memimpin rombongan tersebut mengucapkan terima kasih atas sambutan dan kesedian menerima pihaknya, mudah2an dengan adanya pertemuan ini pihaknya bisa memperoleh informasi informasi penting terutama terkait Perda Badan Usaha Milik desa dan pembangunan wilayah pedesaan.(Adi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: