Prancis Dijagokan Juara Piala Eropa, Deschamps Malah Sindir Mourinho
ROMA—Piala Eropa 2020 sudah di depan mata. Prediksi pemenang pun bermunculan. Salah satunya dari Jose Mourinho. Pelatih berjuluk The Special One itu menjagokan juara dunia, Prancis sebagai pemenang pesta sepak bola Eropa ini.
Dengan pemain seperti Kylian Mbappe, Karim Benzema, dan Antoine Griezmann, Prancis yang ada di Grup F bersama Portugal, Jerman, dan Hongaria menurut Mourinho sangat tangguh. “Saya tidak bisa melihat kelemahan apa pun,” kata Mourinho di Talk Sport.
“Kelemahannya adalah, mereka memiliki begitu banyak pemain bagus, sehingga mungkin kebisingan di sekitar tim dari media, dari publik, adalah yang jadi problem besar. Mengapa Anda memainkan [pemain] ini, Anda tidak memainkan [pemain] lainnya?’Mereka semua sangat bagus, tetapi Didier (Deschamps) kuat dan dia tahu apa yang dia inginkan dan saya pikir dia mengalahkan kontroversi semacam ini di sekitar tim,” lanjut Mourinho.
Menurut mantan pelatih Real Madrid, Manchester United, Chelsea, dan Inter Milan tersebut, Les Bleus, julukan Prancis harus memenangkan turnamen dengan potensi yang mereka miliki. “Mereka harus memenangkannya. Jika tidak, itu adalah Euro yang gagal,” tegasnya.
Didier Deschamps sendiri tampaknya kurang nyaman dengan komentar Jose Mourinho khususnya pada poin ia dicap gagal jika tidak juara. Ia pun lantas menyindir Mourinho yang gagal juara bersama Tottenham Hotspur dan akhirnya dipecat.
“Saya memikirkan hal yang sama tentang tim Tottenham-nya, tetapi itu tidak berakhir seperti itu. Ya, kami difavoritkan karena status juara dunia. “Ini bukan tekanan, itu kenyataan, kami tidak akan lari dari perdebatan tentang kehadiran Prancis di antara favorit Euro ini,” katanya kepada Telefoot. (amr)
Sumber: www.fajar.co.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: