Wako Ahmadi Minta Kades Pro Aktif di Lapangan, Dorong Percepatan Vaksinasi Lansia & Anak
SUNGAIPENUH - Wali Kota Sungai Penuh, Ahmadi Zubir, meminta para kades untuk pro aktif terkait pendataan dan memberi pemahaman kepada lansia dan anak terkait vaksin.
Hal tersebut disampaikan Walikota Ahmadi Zubir saat memimpin rapat percepatan vaksinasi covid-19 di Kota Sungai Penuh bertempat di Aula Kantor Walikota. Turut hadir pada rapat tersebut Wakil Walikota Alvia Santoni, unsur forkopimda, Pj. Sekda Alpian, Kepala SKPD terkait, camat, lurah serta kepala desa se-Kota Sungai Penuh.
Adapun tujuan rapat tersebut dalam rangka percepatan vaksinasi covid-19 bagi lansia dan anak usia 6-11 tahun di Kota Sungai Penuh.
Wako Ahmadi pada kesempatan ini meminta kerjasama antar sektor dalam percepatan vaksinasi covid-19. \"Kedepan dalam hal vaksinasi covid-19 bagi lansia dan anak usia 6-11 tahun, kita minta kerjasama yang baik diantara kita,\" ungkap Wako Ahmadi.
Wako Ahmadi menginstruksikan kepada dinas kesehatan untuk melaksanakan vaksinasi covid-19 dilaksanakan perwilayah. \"Kita minta para kades untuk mendata lansia di desa masing-masing serta memberi pemahaman pentingnya vaksin covid-19,\" pungkas Wako Ahmadi.
Sementara itu, untuk percepatan vaksinasi covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun Wako Ahmadi mempercayakan kepada dinas pendidikan.
(Adi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: