>

Pelatihan Teknologi dan Digital dari Kemkominfo Untuk SAD Air Hitam Sarolangun

Pelatihan Teknologi dan Digital dari Kemkominfo Untuk SAD Air Hitam Sarolangun

\"Akses digitalisasi dalam artian tower kita hari ini masih kurangan, karena di beberapa tempat tidak memiliki sinyal di tambah Covid-19 mewajibkan anak-anak belajar daring,\" ujarnya.

Menurut Hilal, di Sarolangun saat ini masih ada 14 desa yang belum terjamah sinyal dan jaringan. Ia berharap melalui Kementerian Kominfo itu dapat membantu masyarakat mewujudkan hal tersebut.

Keberadaan Suku Anak Dalam di Kabupaten Sarolangun merupakan suatu potensi kearifan local yang sangat perlu perhatian dan dukungan bersama dalam pemberdayaannya. Kita ketahui Bersama jumlah suku Anak Dalam yang berada di Kabupaten Sarolangun kurang lebih sebanyak 605 KK atau sebesar 2205 jiwa atau 0,89 % dari jumlah penduduk kabupaten sarolangun yang tersebar di 7 kecamatan dan pemerintah Kabupaten Sarolangun berusaha seoptimal mungkin memenuhi kebutuhan dasar SAD baik layanan Pendidikan dan Kesehatan.

Menyediakan sekolah khusus, beasiswa SAD, Pakaian dan peralatan sekolah serta jaminan Kesehatan melalui BPJS khusus bagi SAD untuk memenuhi kebutuhan hidupnya pemerintah Kabupaten Sarolangun juga telah menyediakan bantuan sembako dan batuan hidup atau Jadup untuk Suku Anak Dalam, kemarin juga melakukan layanan perekaman KTP secara serentak bagi Suku Anak Dalam di Kecamatan, kita menyesuaikan domisilinya, karena kalau tidak ada KTP mereka tidak bisa mendapatkan bantuan, syarat menerima bantuan harus mempunyai KTP.

Bagaimana mereka mendapatkan hak yang sama, seperti bantuan dana desa atau yang lainnya. Perlu juga kami sampaikan pada Kominfo di Kabupaten Sarolangun juga mengalami kekurangan jaringan telekomunikasi dibeberapa tempat. Sebelum kami mengakhiri sambutan, kami berharap pada para pelatih dan peserta agar bersungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan ini, kedua berharap agar tetap melaksanakan protocol Kesehatan, dilaksanakan secara berkesinambungan dan berkelanjutan jadi tidak sampai berhenti pada acara hari ini saja tetapi ada kesinambungan di masa yang akan datang.

Atas nama pemerintah kabupaten sarolangun menghaturkan ribuan terima kasih kepada ibu yang telah sudi mendatangi kami didaerah kami ini menjadi pilot projek pelaksanaan kegiatan digitalisasi pada saat sekarang ini, dan juga kami mengucapkan kepada semua pihak , pihak swasta atau Perusahaan juga yang telah membantu terlaksananya acara ini.

Dalam kesempatan yang sama Muhammad Idrus Kadis Kepala Dinas Kominfo Kab.Sarolangun yang selaku ketua panitia juga sangat mendukung dan memberikan apresiasi yg setinggi-tingginya atas keperdulian Perusahaan PT.SAL memberikan CSR utk kemajuan dunia pendidikan di Kec. Air Hitam terutama dalam pembinaan Suku Anak Dalam, semoga PT.SAL semakin berkembang dan sukses ke depannya membangun ekonomi dan SDM masyarakat di sekitar perusahaan PT SAL.

Muhammad Idrus juga mengucapkan terimakasih atas bantuan dan partisipasinya dlm mensukseskan kegiatan Pelatihan digitalisasi/pengenalan TIK bagi anak Suku Anak Dalam yg dilaksanakan oleh BPSDM Badan Litbang Kementerian Kominfo RI di Desa Bukit Suban Kec.Air Hitam dan terimakasih atas bantuan 30 paket peralatan sekolah untuk anak SAD .

Muhamad idrus dalam diskusinya dengan Asisten CSR PT. SAL Slamet Riyadi, Slamet menjelaskan PT. SAL sudah berkomitmen dalam usaha pemberdayaan SAD dalam pendidikan program CSR PT. SAL Pendidikan ke SAD yaitu membina siswa sejumlah 391 dari 157 KK di kecamatan Air Hitam, khususnya di Desa Bukit Suban dan Desa Pematang Kabau, PT.SAL membina 12 sanggar belajar yaitu ada 244 siswa di sanggar belajar tersebut,kemudian ada 43 siswa paket, 101 siswa SD – SMA dan 3 siswa yang sudah kuliah 2 orang di UNJA dan 1 orang di Polbanktan Bogor, hadir juga pak Temenggung Grip, Temenggung Grip menjelaskan bahwa anaknya juga atas nama Besiar sudah kuliah dapat bantuan Beasiswa dari PT. SAL.

Perusahaan melakukan ini supaya warga SAD mampu mengakses layanan pendidikan, perusahaan juga bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kab Sarolangun , Dinsos Sarolangun dan pemerintah Kab Sarolangun dalam upaya pemberdayaan SAD dan juga Perusahaan sudah menjalankan arahan Forum Kemitraan SAD bersama pemerintah daerah. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: