
JAMBIEKSPRES.CO.ID- Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyediakan fasilitas Kredit Usaha Raktay (KUR) pada April 2025.
Fasilitas KUR dari BRI ini sangat cocok untuk mengembangkan usaha setelah lebaran Idul Fitri 2025.
Mengapa harus mengajukan KUR ke BRI? Karena Proses nya sangat Cepat dan mudah .
Calon peminjam KUR BRI bisa mengajukan secara online sesuai kebutuhan usaha anda.
Selain itu, KUR BRI juga sangat terkenal dengan bunga pinjaman yang sangat murah serta tidak memberatkan nasabah. Untuk bunga KUR BRi hanya 6 persen.
Dan yang paling istimewa KUR BRI adalah limit KUR BRI dari 5 juta hingga Rp 250 juta.
Tak hanya itu, KUR BRI mempunyai tenor atau jangka waktu pinjaman yang lumayan lama hingga 60 bulan atau 5 tahun. Sehingga membuat nasabah yang KUR di BRI tidak begitu terbebani.
Tabel Pinjaman 15 Juta
Untuk pinjaman dengan angka Rp 15 juta dengan masa pinjaman 12 bulan atau 1 tahun per bulannya Rp 1.297.901
Untuk tenor pinnjaman 18 bulan atau 1,5 tahun perbulannya Rp 880.275
Kemudian untuk angsuran 24 bulan atau 2 tahun per bulannya Rp 671.589
Sedangkan untuk masa pinjaman 36 bulan atau 3 tahun cicilan perbulannya Rp 463.156
Untuk masa pinjaman 48 bulan atau 4 tahun angsuran per bulan Rp 359.194 dan masa pinjaman selama 60 bulan atau 5 tahun angsuran per bulannya Rp 297.018