Tak lama kemudian, giliran Atletico yang mengancam gawang Real Madrid. Simeone dari sisi kanan melakukan tusukan dan kemudian melepaskan tembakan yang ditepis oleh Courtois.
Serangan Real Madrid pada menit ke-73 tak membuahkan hasil. Umpan Vinicius disambut Lucas Vazquez dengan sundulan, tetapi masih terlalu lemah dan bola dengan mudah diamankan Jan Oblak.
Angel Correa yang baru masuk pada menit ke-89 nyaris mencetak gol spektakuler. Dia melakukan juggling sambil membalikkan badan sebelum melepaskan tembakan, tetapi bola belum tepat sasaran.
Tidak ada gol tambahan yang tercipta di waktu penuh. Laga dilanjutkan ke extra time.
Pada tambahan waktu 2x15 menit, para pemain sudah kelelahan dan kesulitan menunjukkan performa terbaik mereka. Tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim sehingga pemenang harus ditentukan lewat adu penalti.
Dalam babak adu penalti, Real Madrid menang 4-2 atas Atletico. Dua eksekutor Atletico, Julian Alvarez dan Marcos Llorente, gagal menjalankan tugasnya dengan sempurna.
Penalti Alvarez sempat masuk. Namun, VAR melakukan pengecekan dan menyatakan penalti Alvarez tidak sah karena double hit saat dia terpeleset saat menendang bola.
Kemenangan Real Madrid kemudian ditentukan oleh penalti Antonio Rudiger. (*)
Susunan Pemain
Atletico: Jan Oblak; Reinildo (Cesar Azpilicueta 98'), Clement Lenglet (Robin Le Normand 91'), Jose Maria Gimenez, Marcos Llorente; Conor Gallagher (Samuel Lino 85'), Pablo Barrios, Rodrigo De Paul (Nahuel Molina 90+4'), Giuliano Simeone (Angel Correa 89'); Julian Alvarez, Antoine Griezmann (Alexander Sorloth 89').
Real Madrid: Thibaut Courtois; Ferland Mendy (Fran Garcia 83'), Antonio Rudiger, Raul Asencio, Federico Valverde; Luka Modric (Lucas Vazquez 65'), Aurelien Tchouameni (Eduardo Camavinga 65'); Rodrygo (Brahim Diaz 79'), Jude Bellingham, Vinicius Junior; Kylian Mbappe.