Heboh Shin Tae-yong Dipecat, Berikut Pernyataan PSSI

Minggu 05-01-2025,20:59 WIB
Reporter : Tim
Editor : Dona Piscesika

 

Beragam reaksi pun muncul, banyak pihak yang menyesalkan keputusan PSSI yang dianggap ceroboh memecat Shin Tae-yong setelah apa yang telah ia perbuat untuk timnas selama ini.

BACA JUGA:Media Asing Sebut Erick Thohir Inginkan Pelatih Eropa, Fisik dan Lari Ala Shin Tae-yong tak 'Mempan' Lagi

 

Kabar Shin Tae-yong Diganti Sejak Desember 

 

Sebelumnya, kabar pemecatan Shin Tae-yong ramai diperbincangkan setelah muncul berita dari media Italia Tuttosport yang ditulis pada 30 Desember 2024 dengan judul "Thohir Ingin Piala Dunia: Pelatih Eropa untuk Indonesia".

 

Dalam berita tersebut, Tuttosport menyebut pelatih asal Eropa lebih cocok dalam mewujudkan misi Erick membuat timnas Indonesia mendunia. Diharapkan, lanjut Tuttosport, pelatih baru ini datang sebelum dua laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Australia dan Bahrain pada Maret.

 

Tuttosport berpendapat bahwa strategi Shin Tae-yong yang mengandalkan "fisik dan lari" sudah tidak "memuaskan lagi" diterapkan dalam permainan tim Garuda yang kini banyak dihuni pemain-pemain yang merumput di kompetisi Eropa.

 

Pernyataan Resmi PSSI Soal Shin Tae-yong 

 

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melalui salah satu anggota Exco, Vivin Cahyani, menanggapi kabar yang menyebutkan bahwa pihaknya akan mengganti Shin Tae-yong dari kursi pelatih timnas Indonesia.

 

Kategori :