JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Rekayasa lalu lintas lawan arah atau contraflow yang diberlakukan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) arah Cikampek dihentikan atas diskresi Kepolisian.
"Setelah terpantau kondisi lalu lintas kendaraan normal di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, rekayasa lalu lintas contraflow arah Cikampek dihentikan atas diskresi Kepolisian," ujar VP. Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol Ria Marlinda Paallo di Jakarta, Rabu, dikutip dari Antara. Sebelumnya, rekayasa lalu lintas contraflow 1 lajur diberlakukan mulai dari KM 47 s.d KM 65 arah Cikampek pada pukul 08.54 WIB. Dilanjut pada pukul 10.55 WIB, sempat dilakukan contraflow 1 lajur dari KM 55 s.d KM 65 arah Cikampek Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Kemudian pada pukul 11.25 WIB, atas dikresi Kepolisian, perpanjangan contraflow 1 lajur dari KM 50 s.d KM 65 arah Cikampek diberlakukan di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Hingga pukul 12.25 WIB, rekayasa lalin contraflow KM 50 s.d 65 arah Cikampek ditutup dan lalu lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek telah kembali normal di kedua arah pada pukul 14.00 WIB. PT JTT mengimbau kepada seluruh pengguna jalan agar mengutamakan keselamatan, mengantisipasi perjalanan, memastikan kendaraan dalam keadaan prima, saldo uang elektronik cukup, mengisi bahan bakar sebelum memulai perjalanan serta membawa bekal untuk menghindari kepadatan di rest area. Selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan. Pengguna jalan tol juga dapat memperbarui informasi perjalanan dengan mengunduh aplikasi Travoy 4.4 serta hubungi One Call Center 24 jam Jasa Marga di nomor 14080 untuk mendapatkan informasi lalu lintas terkini.(ANTARA)Diskresi Kepolisian, Contraflow Arah Cikampek Tol Japek Dihentikan
Rabu 25-12-2024,19:55 WIB
Reporter : Tim
Editor : Misriyanti
Kategori :
Terkait
Kamis 30-01-2025,14:14 WIB
Libur Isra Mi'raj, Tahun Baru Imlek, Lalin Tol Baleno Dilewati 22.636 Kendaraan
Senin 27-01-2025,19:27 WIB
Tol Jakarta-Cikampek Sempat Terapkan Lawan Arah Karena Kepadatan Lalin
Senin 27-01-2025,11:52 WIB
JNT Catat Lalu Lintas Tol Nasional Sebanyak 183.728 Kendaraan
Jumat 24-01-2025,19:19 WIB
Jasa Raharja Jambi Dorong Kesadaran Publik, Jasa Raharja Jambi Adakan Forum Keselamatan Lalu Lintas
Jumat 24-01-2025,19:13 WIB
Helm Gratis untuk Pengendara: Komitmen Jasa Raharja Jambi Tingkatkan Keselamatan Jalan
Terpopuler
Sabtu 01-02-2025,19:36 WIB
Ini Panduan Doa Bulan Syaban
Sabtu 01-02-2025,14:45 WIB
Jambi Provinsi Tahap 2 Makan Bergizi Gratis, Gubernur Tunggu Keputusan MTS Kebijakan Pemprov atau Pemkab
Sabtu 01-02-2025,19:22 WIB
Pemuda Singkawang Kembangkan Aplikasi Promosi Wisata
Sabtu 01-02-2025,19:30 WIB
Mensos Pastikan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional Segera Digunakan
Sabtu 01-02-2025,14:54 WIB
Tindak Lanjuti Laporan Pekerja di Bawah Umur, Satpol PP Kota Jambi Sisir Tempat Hiburan Malam
Terkini
Minggu 02-02-2025,07:32 WIB
Daftar Ulang PPG Dalam Jabatan Kemenag Angkatan 1 Dibuka 1-7 Februari 2025, Berikut Caranya
Minggu 02-02-2025,06:44 WIB
Kemenag Provinsi Jambi Umumkan Hasil Seleksi Petugas Haji Daerah (PHD) Tahun 1446H/2025M, Ini Nama-Namanya
Minggu 02-02-2025,06:34 WIB
Harga TBS Kelapa Sawit Jambi Merosot Lagi, Ini Harga Baru TBS Periode 31 Januari-6 Februari 2025
Minggu 02-02-2025,06:20 WIB
Ditekuk Espanyol 1-0, Posisi Real Madrid di Puncak Terancam
Sabtu 01-02-2025,20:41 WIB