Kabar Duka ! Mantan Sekda Provinsi Jambi Ridham Priskap Tutup Usia Pagi Ini

Minggu 15-12-2024,08:24 WIB
Reporter : Andri Brilliant Avolda
Editor : Misriyanti

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Kabar duka datang pagi ini (15/12/2024). Mantan Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Ridham Priskap tutup usia pada pukul 06.43 WIB di ICU RS Arafah, Kota Jambi.

Hal itu dikonfirmasi oleh beberapa pejabat senior Pemprov Jambi. Seperti Staf Ahli Gubernur Jambi bidang Politik Hukum dan Pemerintahan Husairi.

"Beliau mantan Sekda pada tahun 2014 hingga 2016 (zaman Gubernur Jambi Hasan Basri Agus). Beliau orangnya baik dan sangat santun sekali," ucap Husairi.

Kabar duka ini juga dikonfirmasi oleh pejabat senior Pemprov lainnya, Rahmat Hidayat. Kasat Pol PP Provinsi Jambi ini saat Almarmum menjabat Sekda, Rahmat berposisi sebagai Sekretaris Korpri Provinsi Jambi.

Menurut Rahmat, dirinya kehilangan lagi satu tokoh pemimpin di Pemprov Jambi.

" Selama menjabat sebagai Sekda beliau sangat banyak memberikan bimbingan dan arahan serta mengingatkan terhadap semua pekerjaan yg diamanahkan kepada kita semua, baik tugas rutin sehari-hari maupun terhadap pengelolaan anggaran agar dapat dilaksanakan sesuai aturan yg ada, beliau orang baik dan semoga husnul khotimah serta apa yg telah dilakukan selama ini menjadi amal ibadah baginya dan lapangkan kuburan, dijauhkan dr siksa api neraka aamiin yra," harap Rahmat.

Adapun Almarhum Doktor Ridham Priskap setelah menjadi Sekda Provinsi Jambi menjadi Dosen di Universitas Jambi. Dengan bidang kepakaran hukum tata negara. (aan)

 

Kategori :